Banyak Promo Mobil Baru Menarik di The 4th Indonesia Autovaganza

Autovaganza 2022

 

The 4th Indonesia Autovaganza mengambil tema “Newtro” dengan konsep festival. Melibatkan komunitas, serta pemegang merek untuk menawarkan beragam produknya. Pameran yang berlangsung di QBig, BSD City, Tangerang Selatan ini menyiapkan deretan produk baru.

Khusus untuk roda empat ada Jeep, Hyundai, Honda, Daihatsu, KIA, Mazda, Wuling, Toyota, dan Mitsubishi Motors. Tidak ketinggalan promo-promo menarik disiapkan untuk menggaet calon konsumen sepanjang pameran.

Pertama dari Daihatsu. Pada pameran ini Daihatsu membawa dua model populernya yakni Rocky dan Xenia. Khusus selama pameran Autovaganza kali ini, Daihatsu memberikan tambahan diskon sebesar Rp2 juta. Tambahan diskon diberikan untuk seluruh model Daihatsu. Sebagai bocoran, besaran diskon Xenia terbaru di angka Rp11 jutaan dan Rocky di angka Rp10 jutaan.

Autovaganza 2022

Selain itu, Daihatsu juga menawarkan kemudahan kepemilikan. Ada gratis biaya admin untuk pembelian secara kredit. Tidak lupa Daihatsu juga menyiapkan unit tes yang bisa dicoba selama pameran.

Tawaran dari booth Mazda berkisar pada layanan purna jual. Mereka menawarkan promo Mazda Service Campaign. Selain itu pengunjung pameran juga bisa merasakan unit tes CX-5 terbaru.

Beranjak ke booth Hyundai. Pabrikan Korea Selatan memperlihatkan Ioniq 5 terbaru serta Creta sebagai jagoan di pameran ini. Selama pameran dua hari ini, bagi konsumen Creta akan langsung mendapatkan Lucky Dip dengan hadiah Samsung Galaxy Tab, air bud, E-money Rp1 juta atau voucher BBM sebesar Rp500 ribu. Masih ada promo after sales 3+1 tahun gratis spare part sampai 60 ribu kilometer dan free jasa 5 tahun untuk pembelian Creta.

Autovaganza 2022

Tawaran lainnya Hyundai Smart Deal, dengan uang muka ringan sebesar 20 persen. Ada juga angsuran Rp2,8 jutaan dengan tenor 3 tahun. Tidak lupa program resale value tiap pembelian Creta, setelah penggunaan selama 3 tahun dapat menjual kembali dengan nilai 70 persen dari harga pembelian yang digunakan untuk membeli model kendaraan Hyundai lainnya.

Booth Mitsubishi menawarkan kepemilikan bunga nol persen untuk pembelian secara kredit semua tipe kendaraan Mitsubishi. Selain itu disiapkan juga perhitungan uang muka murah yang sayang untuk dilewatkan.

Bagi pengunjung yang mencoba unit Mitsubishi di area test drive, akan langsung mendapatkan merchandise menarik. Unit tes yang disiapkan antara lain New Xpander, New Xpander Cross, dan Pajero Sport Dakar 4x2. Pembelian di pameran ini akan langsung mendapatkan Bluetooth speaker, topi dan t-shirt menarik. Tidak lupa terdapat potongan harga hingga Rp10 juta sampai Rp15 juta untuk beberapa model Mitsubishi.

Autovaganza 2022

Kia hadir di Autovaganza 2022 dengan memperlihatkan Carnival terbaru. Pengunjung pameran juga dapat menjajal MPV paling gress dari KIA ini di area test drive bersama Sonet. Tawaran kemudahan selama pameran antara lain bunga 0 persen untuk tenor satu tahun dan uang muka ringan sebesar 15 persen untuk seluruh model KIA.

Toyota tidak mau ketinggalan. Hadir dengan deretan produk populernya seperti Rush dan Veloz, Toyota menawarkan bunga ringan 0 persen untuk tenor 1 sampai 2 tahun. Ada juga gratis e-toll senilai Rp3 juta untuk pembelian All New Veloz dan Avanza baik secara kredit maupun cash. Ada juga kemudahan uang muka ringan sebesar 10 persen. Bagi pengunjung yang penasaran, terdapat unit Veloz untuk dicoba selama pameran.

Booth Honda menjadi salah satu yang hadir dengan beragam model. Selama pameran ini tersedia beragam promo menarik. Sebut saja triple dip setiap pembelian HR-V terbaru, double dip untuk City Hatchback dan BR-V serta lucky dip untuk pembelian Honda Brio. Terdapat undian senilai Rp500 ribu sampai Rp5 juta jika melakukan SPK selama pameran. Kemudahan kepemilikan pun disiapkan mulai dari uang muka 30 persen hingga tenor 8 tahun.

Autovaganza 2022

Wuling menawarkan paket bunga kompetitif untuk pengunjung Autovaganza. Ada juga paket uang muka suka-suka dengan nominal terkecil dan tawaran free maintenance sejauh 50.000 kilometer. Pengunjung juga dapat mencoba produk baru Wuling yakni Almaz RS dan New Cortez di area test drive. Soal diskon, pihak Wuling menjanjikan angka menarik jika calon konsumen mau berkunjung ke booth Wuling di Autovaganza 2022.

Terakhir ada Jeep. Merek premium ini menawarkan unit tes Compass dan Wrangler Rubicon empat pintu bagi penggemarnya. Terdapat skema kepemilikan dengan angsuran Rp11 juta per bulannya. Selain itu ada juga perhitungan uang muka hanya 15 persen. Jeep juga menyediakan promo tukar tambah bagi kendaraan Jeep yang sudah digunakan untuk mendapatkan model terbaru.

Pameran Indonesia Autovaganza menjadi ajang temu kangen komunitas otomotif setelah puasa selama dua tahun. Selain pameran model baru, pengunjung juga dapat berkenalan dengan produk retro dan belajar soal teknologi maupun sejarah otomotif.

“Sudah dua tahun kita pandemi tidak ada kegiatan, nah ini melepas rasa rindu. Kami kumpulkan, tidak hanya komunitas tapi juga penggemar otomotif pada umumnya. Dua hari ini kita seru-seruan bareng. Tentu muatan utamanya itu edukasi. Tentang teknologi terbaru dari dunia otomotif, kendaraan listrik dan sekaligus mengenang masa lalu dengan mobil dan motor retro. Otomotif itu kan berkesinambungan. Bukan hanya hari ini, tapi juga akarnya jauh ke belakang,” ucap Munawar Chalil, Group Editor In Chief and Publisher OTO Media Group dalam sambutannya, Sabtu (4/6/2022). (Sta/Odi)

 

Baca Juga: Edukasi Mobil Listrik Hingga Pameran Skuter Klasik Bikin Keseruan di The 4th Indonesia Autovaganza

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Dari Indonesia, Suzuki Fronx Akan Diekspor Ke Negara Lain
    Dari Indonesia, Suzuki Fronx Akan Diekspor Ke Negara Lain
    Alvando Noya . 28 Mei, 2025
  • Tak Cuma Nyentrik, 3 Hal Ini Bikin VW ID.Buzz Semakin Aman
    Tak Cuma Nyentrik, 3 Hal Ini Bikin VW ID.Buzz Semakin Aman
    Alvando Noya . 28 Mei, 2025
  • DFSK Rayakan Milestone Produksi Super Cab Tembus 12 Ribu Unit
    DFSK Rayakan Milestone Produksi Super Cab Tembus 12 Ribu Unit
    Muhammad Hafid . 28 Mei, 2025
  • Sama-Sama 1.500 cc Tapi Beda, Ini Detail Dua Tipe Mesin Suzuki Fronx
    Sama-Sama 1.500 cc Tapi Beda, Ini Detail Dua Tipe Mesin Suzuki Fronx
    Bangkit Jaya . 28 Mei, 2025
  • Suzuki Fronx Resmi Meluncur di Indonesia, Varian Termahal Tidak Sampai Rp320 Juta
    Suzuki Fronx Resmi Meluncur di Indonesia, Varian Termahal Tidak Sampai Rp320 Juta
    Tomi Tomi . 28 Mei, 2025

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Bridgestone Indonesia Dukung IIMS Surabaya 2025 dengan Produk Terbaru dan Ragam Promosi
    Bridgestone Indonesia Dukung IIMS Surabaya 2025 dengan Produk Terbaru dan Ragam Promosi
    Muhammad Hafid . 28 Mei, 2025
  • Harganya Kompetitif, Ini Spesifikasi Suzuki Fronx
    Harganya Kompetitif, Ini Spesifikasi Suzuki Fronx
    Muhammad Hafid . 28 Mei, 2025
  • Suzuki Umumkan Harga Fronx, Mulai dari Rp259 Juta!
    Suzuki Umumkan Harga Fronx, Mulai dari Rp259 Juta!
    Ardiantomi . 28 Mei, 2025
  • DFSK Super Cab Capai Produksi ke-12.000, Bukti Kepercayaan Konsumen Indonesia
    DFSK Super Cab Capai Produksi ke-12.000, Bukti Kepercayaan Konsumen Indonesia
    Muhammad Hafid . 28 Mei, 2025
  • Toyota Gazoo Racing Indonesia Pakai GR Yaris Rally2 untuk Musim 2025
    Toyota Gazoo Racing Indonesia Pakai GR Yaris Rally2 untuk Musim 2025
    Muhammad Hafid . 28 Mei, 2025
  • Tambah Suzuki Fronx, Ini Daftar Harga Segmen Small SUV Terbaru
    Tambah Suzuki Fronx, Ini Daftar Harga Segmen Small SUV Terbaru
    Setyo Adi Nugroho . 28 Mei, 2025
  • Kupas Tuntas Mesin Suzuki Fronx Serta Teknologi Hybrid-nya
    Kupas Tuntas Mesin Suzuki Fronx Serta Teknologi Hybrid-nya
    Bangkit Jaya Putra . 28 Mei, 2025
  • Bahas Fitur Safety Mobil Listrik Terbaru Volkswagen ID. Buzz
    Bahas Fitur Safety Mobil Listrik Terbaru Volkswagen ID. Buzz
    Alvando Noya . 26 Mei, 2025
  • Update Daftar dan Harga LCGC Terbaru, Sigra dan Brio Satya Masih Laris
    Update Daftar dan Harga LCGC Terbaru, Sigra dan Brio Satya Masih Laris
    Setyo Adi Nugroho . 24 Mei, 2025
  • Daftar Low SUV Lebih Segar Berkat Kehadiran New Xpander Cross
    Daftar Low SUV Lebih Segar Berkat Kehadiran New Xpander Cross
    Setyo Adi Nugroho . 23 Mei, 2025
  • Waspada Keracunan Karbon Monoksida di Dalam Mobil, Ini Cara Mencegahnya
    Waspada Keracunan Karbon Monoksida di Dalam Mobil, Ini Cara Mencegahnya
    Setyo Adi Nugroho . 06 Mei, 2025
  • Rahasia Perawatan Aki Agar Tetap Prima
    Rahasia Perawatan Aki Agar Tetap Prima
    Setyo Adi Nugroho . 29 Apr, 2025
  • Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
    Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
    Muhammad Hafid . 15 Apr, 2025
  • Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
    Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
    Setyo Adi Nugroho . 28 Mar, 2025
  • Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
    Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
    Setyo Adi Nugroho . 27 Mar, 2025
  • Test Drive BYD Seal Performance di Mandalika: Sedan Listrik 522 HP dengan Teknologi DiSus-C
    Test Drive BYD Seal Performance di Mandalika: Sedan Listrik 522 HP dengan Teknologi DiSus-C
    Alvando Noya . 26 Mei, 2025
  • Test Drive Geely EX5: Perjalanan Jakarta-Bandung Terasa Tenang dan Nyaman!
    Test Drive Geely EX5: Perjalanan Jakarta-Bandung Terasa Tenang dan Nyaman!
    Muhammad Hafid . 22 Mei, 2025
  • Test Drive Nissan X-Trail e-Power e-4orce, SUV Tepat untuk Jalan-jalan ke Gunung Fuji
    Test Drive Nissan X-Trail e-Power e-4orce, SUV Tepat untuk Jalan-jalan ke Gunung Fuji
    Setyo Adi Nugroho . 22 Mei, 2025
  • Road Test Citroen C5 Aircross: Rasa Khas Premium Eropa Kuat!
    Road Test Citroen C5 Aircross: Rasa Khas Premium Eropa Kuat!
    Muhammad Hafid . 16 Mei, 2025
  • Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
    Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
    Anjar Leksana . 09 Apr, 2025