Dominasi 31 Persen, Toyota Astra Motor Pimpin Pasar Otomotif Nasional Sepanjang 2025
Kendati performa industri otomotif nasional sedikit menurun sepanjang 2025. Eksistensi Toyota Astra Motor sebagai penguasa pasar belum tergoyahkan. Pabrikan asal Jepang ini sukses mengamankan pangsa pasar sebesar 31 persen. Secara matematis, nyaris sepertiga unit yang terjual di Tanah Air merupakan produk rilisan TAM. Mereka mengunci angka retail di level 258.900 unit selama setahun penuh. Pencapaian tersebut bahkan diklaim sebagai rekor penjualan tertinggi untuk wilayah Asia Tenggara.
KEY TAKEAWAYS
Toyota Astra Motor kantongi penjualan 258.900 unit selama setahun penuh
TAM mengantongi penguasaan pasar 31 persen dari total penjualan mobil secara naasionalKondisi Pasar Otomotif Domestik yang Terkoreksi
Menilik data resmi Gaikindo, performa pasar otomotif Indonesia pada 2025 memang tidak dalam kondisi puncaknya karena hanya menyentuh volume retail 833 ribu unit. Angka ini menyusut jika dibandingkan perolehan 2024 yang sanggup menembus 889 ribu unit. Artinya, terjadi penurunan sekitar 6,3 persen akibat fluktuasi ekonomi yang menggerus daya beli masyarakat. Meski demikian, hasil tersebut masih melampaui target moderat yang ditetapkan asosiasi sebesar 780 ribu unit.
Henry Tanoto, Vice President PT TAM berpendapat bahwa realisasi pasar nasional sebenarnya masih berada di atas ekspektasi awal. “Bicara mengenai pasar tahun lalu (2025), memang ada koreksi jika disandingkan dengan hasil 2024. Namun secara faktual tetap lebih baik karena melampaui prediksi awal (Gaikindo) yang semula diperkirakan hanya di angka 780 ribu unit saja,” jelasnya dalam seremoni Toyota New Year Media Gathering di Jakarta Selatan (26/1/2026).
Kijang Innova Tulang Punggung Penjualan
Keberhasilan Toyota dalam menjaga stabilitas bisnis di tengah tekanan ekonomi global maupun domestik berakar pada kelengkapan lini produk mereka. Strategi ini ampuh merangkul berbagai segmen konsumen yang berbeda. Kijang Innova pun kembali dijadikan legenda hidup dengan sumbangsih penjualan terbesar bagi Toyota, yakni 62,5 ribu unit. Jika membedah komposisi model TAM, kategori MPV tetap menjadi kontributor utama sebesar 59 persen, diikuti lini SUV (23 persen). Sisanya diisi kendaraan komersial (12 persen), hatchback (6 persen), dan segmen sedan (2 persen).
Di sektor elektrifikasi, perusahaan mengklaim sebagai pemimpin pasar model Hybrid EV nasional dengan market share 51 persen. Sebagai ilustrasi, komposisi penjualan Kijang Innova Zenix didominasi varian HEV sebanyak 78 persen. Sementara Yaris Cross lebih fantastis dengan 91 persen dari model hybrid. Adapun catatan pesanan (pre-book) Toyota Veloz Hybrid telah menembus angka 4.000 unit hingga periode Desember 2025.
Agresivitas Kinerja Ekspor Toyota
Ketangguhan Toyota tidak hanya terfokus pada pasar domestik. Dalam agenda yang sama, PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) turut memaparkan performa ekspor mereka yang kian ekspansif ke pasar mancanegara. Nandi Juliyanto, Presiden Direktur TMMIN, menyebutkan pengapalan kendaraan mencatatkan angka positif sebesar 298.457 unit. Jumlah ini merepresentasikan 58 persen dari total ekspor nasional. Ada kenaikan jika dikomparasi dengan hasil 2024 yang berada di angka 276.089 unit CBU.
Peta distribusi yang kian luas menjadi bukti kekuatan Toyota di kancah global, di mana Asia dan Timur Tengah tetap menjadi fokus utama. Di saat bersamaan, penetrasi pasar mulai gencar menyasar wilayah Amerika Latin. Indonesia semakin memperkuat posisinya sebagai basis produksi global melalui manufaktur model-model yang mengedepankan value for money tinggi. Kriteria ini diklaim sangat relevan dan diminati oleh konsumen internasional.
Pencapaian ini sekaligus menjadi milestone bersejarah bagi TMMIN yang secara akumulatif telah mengekspor 3 juta unit CBU sejak 1987 hingga 2025. Hal ini berjalan selaras dengan visi jangka panjang Toyota. Perusahaan tercatat telah menggelontorkan investasi melampaui Rp100 triliun demi memperkokoh struktur industri otomotif, baik untuk kebutuhan dalam negeri maupun pasar ekspor. (ALX)
Baca Juga:
Chery Gelar Seremoni Penyerahan 5.000 Unit Tiggo Series Super Hybrid di PIK 2
Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Mobil Toyota Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel Mobil Toyota dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Road Test