Indonesia Bakal Punya Fasilitas Pengujian Kendaraan Bermotor Terbesar di ASEAN

menhub

Pemerintah berencana membangun fasilitas pengujian kendaraan bermotor baru. Bahkan diklaim bakal menjadi lokasi terbesar di ASEAN. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pun mengajak swasta untuk membangun proyek infrastruktur transportasi ini. Sehingga kerja bareng ini dibilang tak menggunakan anggaran APBN. Rencananya, proving ground terbesar siap dibikin di Balai Pengujian Laik Jalan dan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPLJSKB) Bekasi.

Adapun skema pembangunan menggunakan pendanaan kreatif non-APBN. Kolaborasi itu melalui skenario Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Budi Karya menegaskan, Kemenhub siap membuat fasilitas pengujian kendaraan bermotor lebih lengkap, dari yang sudah ada di BPLJSKB saat ini dan juga berstandar internasional. “Melalui pembangunan proving ground, Balai pengujian kendaraan di Bekasi ini nantinya akan menjadi tempat pengujian kendaraan bermotor berstandar internasional yang terbesar di Asean,” ucap Menhub dalam pernyataan resmi.

Nah, Kementerian Perhubungan, melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat tengah menyiapkan pembangunan proving ground atau balai uji untuk kendaraan bermotor yang memenuhi standar internasional United Nation Regulation (UNR). Itu bertempat di Balai Pengujian Laik Jalan dan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPLJSKB), Bekasi, Jawa Barat.

proving ground kemenhub

“Kami siap bangun satu fasilitas yang lebih baik, lebih mumpuni. Sehingga produk-produk otomotif bisa diuji di sana dan sama canggihnya dari negara-negara terkemuka. Kementerian bakal membangun 19 fasilitas pengujian sesuai dengan Standar Internasional UNR. Rencananya diterapkan di negara Asean yang tergabung dalam ASEAN Mutual Recognition Agreement,” tutur Menhub lagi.

Untuk diketahui, BPLJSKB di Bekasi rencananya dibangun di atas lahan seluas sekitar 90 Ha. Kemudian memiliki 19 fasilitas berstandar UNR, 8 fasilitas pengujian outdoor (digunakan untuk uji rem, speedometer, emisi suara, sistem kemudi dan stabilitas). Lalu ada 7 fasilitas pengujian indoor berupa laboratorium untuk uji tabrak, angkur sabuk pengaman, kursi, emisi gas buang, emisi suara, spion, dan konsumsi bahan bakar). Tak ketinggalan fasilitas khusus pengujian kendaraan listrik.

Baca Juga: Pabrik Baterai Mobil Listrik Segera Dibangun di Karawang

proving ground kemenhub

Selain itu, fasilitas pengujian proving ground nantinya dibangun mirip dengan kondisi jalan sebenarnya. Yaitu mulai dari jalan rusak, jalan berlumpur, jalan tergenang air, high speed test track, cross wind test, dust tunnel, skid pad, uji tabrak dan sebagainya. Pembangun fasilitas uji kendaraan ini ditargetkan proses lelangnya cepat dan diharapkan sudah bisa beroperasi pada 2024.

BPLJKSB saat ini telah memiliki lebih dari 5 fasilitas pengujian. Lalu 3 fasilitas pengujian sesuai regulasi UNR dan berstandar kualitas tinggi. Ditargetkan pada 2022 hingga 2023, lokasi pengujian bisa berkembang dengan menambahkan fasilitas-fasilitas berstandar UNR lain. Sehingga pada 2024, Indonesia dapat secara resmi mengoperasikan proving ground berstandar internasional.

“Dengan adanya proving ground ini. Tentu kami butuh meningkatkan kompetensi. Baik kami sebagai regulator, maupun nanti pihak-pihak tertentu yang nanti akan diamanahkan ini, harus melakukan dengan penuh integritas. Kami harapkan bahwa pengujian ini bisa dilakukan secara akurat, teliti, lebih memberikan kepastian bagi keselamatan,” pungkas Budi lebih lanjut.

Efek dan keuntungan bagi Indonesia dengan dibangunnya proving ground ini, menurut Kemenhub. Di antaranya yaitu dapat meningkatkan daya saing pengujian kendaraan bermotor Indonesia. Tentu dari sejumlah negara di Asean. Sehingga dapat mendorong minat investasi asing untuk membangun industri otomotifnya di Indonesia. Selanjutnya, dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pendapatan negara. Lalu peningkatan ekspor otomotif yang dapat menunjang operasional, seperti Pelabuhan Patimban.

Manfaat lainnya yaitu dapat membuka banyak lapangan pekerjaan. Dan sanggup mengakomodasi perkembangan teknologi otomotif yang akan datang. Amsal kendaraan listrik, autonomus dan teknologi lain yang bisa dilakukan pengujiannya di tempat ini. Dari aspek keselamatan, pembangunan proving ground juga ikut mendukung upaya peningkatan keselamatan lalu lintas jalan.

Terlepas dari hal itu. Salah satu upaya untuk mewujudkan terpenuhinya sebuah kendaraan laik jalan. Harus lulus persyaratan dengan penyelenggaraan pengujian kendaraan bermotor serta sertifikasi terkait. Nah, pengujian kendaraan bermotor dan sertifikasi dilakukan oleh BPLJSKB. Mereka merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) milik Kementerian Perhubungan. Yakni berada di bawah pengawasan dan bertanggung jawab kepada Direktur Jenderal Perhubungan Darat.

Asean Mutual Recognition Arrangement (MRA) terkait produk kendaraan bermotor itu. Wajib mengikuti acuan standar UNECE (The United Nations Economic Commission for Europe). Kemudian Asean MRA dilakukan dalam dua tahap. Fase pertama mengikuti 19 standar UNECE, sedangkan fase kedua terdapat tambahan 32 standar UNECE. Maka, Indonesia harus memenuhi ketentuan ini, agar dapat bersaing secara regional dan global. (Alx/Odi)

Baca Juga: Hore! Insentif PPnBM 100 Persen Diperpanjang sampai Agustus 2021

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • GJAW 2025: Bridgestone Kenalkan Ban EV-Ready dan Kampanye Keselamatan Berkendara
    GJAW 2025: Bridgestone Kenalkan Ban EV-Ready dan Kampanye Keselamatan Berkendara
    Muhammad Hafid . Hari ini
  • GJAW 2025: BMW M3 CS Touring Melantai Sebagai Station Wagon Paling Buas
    GJAW 2025: BMW M3 CS Touring Melantai Sebagai Station Wagon Paling Buas
    Tomi Tomi . Hari ini
  • GJAW 2025: Debut Global Chery X, Konsep SUV Bisa Berubah Menjadi Double Cabin
    GJAW 2025: Debut Global Chery X, Konsep SUV Bisa Berubah Menjadi Double Cabin
    Muhammad Hafid . 26 Nov, 2025
  • GJAW 2025: Berkenalan Dengan Changan Deepal S07, SUV Listrik Kaya Fitur
    GJAW 2025: Berkenalan Dengan Changan Deepal S07, SUV Listrik Kaya Fitur
    Zenuar Yoga . 26 Nov, 2025
  • GJAW 2025: Penawaran Lengkap Toyota, Dari DP Ringan Sampai T-Care
    GJAW 2025: Penawaran Lengkap Toyota, Dari DP Ringan Sampai T-Care
    Setyo Adi . 26 Nov, 2025

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Daihatsu Bedah Teknologi Rocky e-Smart Hybrid di GJAW 2025
    Daihatsu Bedah Teknologi Rocky e-Smart Hybrid di GJAW 2025
    Setyo Adi Nugroho . Hari ini
  • DFSK Gandeng Pegadaian, Hadirkan Fasilitas Pembiayaan Syariah
    DFSK Gandeng Pegadaian, Hadirkan Fasilitas Pembiayaan Syariah
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Detail MPV Hybrid Termurah Toyota, New Veloz V Hybrid EV
    Detail MPV Hybrid Termurah Toyota, New Veloz V Hybrid EV
    Setyo Adi Nugroho . Hari ini
  • Hyundai Motors Indonesia Tawarkan Instant Trade-in Approval di GJAW 2025
    Hyundai Motors Indonesia Tawarkan Instant Trade-in Approval di GJAW 2025
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Mitsubishi Pamer Mobil Adventure Concept, Jadi Ide Modifikasi untuk Xpander Cross, Pajero Sport, Xforce dan Destinator
    Mitsubishi Pamer Mobil Adventure Concept, Jadi Ide Modifikasi untuk Xpander Cross, Pajero Sport, Xforce dan Destinator
    Ardiantomi . 26 Nov, 2025
  • Mengenal Changan Deepal S07, SUV Listrik Premium Seharga Rp599 Juta
    Mengenal Changan Deepal S07, SUV Listrik Premium Seharga Rp599 Juta
    Zenuar Yoga . 25 Nov, 2025
  • Intip Spesifikasi Changan Lumin: Mobil Listrik Imut dengan Harga Rp178 juta
    Intip Spesifikasi Changan Lumin: Mobil Listrik Imut dengan Harga Rp178 juta
    Zenuar Yoga . 24 Nov, 2025
  • Deret Fitur Mitsubishi Xforce Ini Bikin Berkendara Lebih Aman dan Nyaman
    Deret Fitur Mitsubishi Xforce Ini Bikin Berkendara Lebih Aman dan Nyaman
    Ardiantomi . 20 Nov, 2025
  • Menjelajah Mazda Museum: Napak Tilas Teknologi, Desain, dan Warisan Rotary
    Menjelajah Mazda Museum: Napak Tilas Teknologi, Desain, dan Warisan Rotary
    Eka Zulkarnain . 14 Nov, 2025
  • Ulik Spesifikasi 849 Testarossa, Spesies Terbaru dari Ferrari
    Ulik Spesifikasi 849 Testarossa, Spesies Terbaru dari Ferrari
    Setyo Adi Nugroho . 14 Nov, 2025
  • Beberapa Langkah Perawatan Aki di Kendaraan Elektrifikasi
    Beberapa Langkah Perawatan Aki di Kendaraan Elektrifikasi
    Setyo Adi Nugroho . 25 Okt, 2025
  • Memasuki Musim Hujan, Waspada Risiko Aquaplaning Saat Berkendara
    Memasuki Musim Hujan, Waspada Risiko Aquaplaning Saat Berkendara
    Setyo Adi Nugroho . 16 Okt, 2025
  • Benarkah Melihat Penyakit Mobil Bisa Dilihat dari Warna Asap Knalpot Saja?
    Benarkah Melihat Penyakit Mobil Bisa Dilihat dari Warna Asap Knalpot Saja?
    Anjar Leksana . 14 Okt, 2025
  • Bingung Servis Mobil Berdasarkan Waktu atau Jarak Tempuh? Ini Penjelasannya
    Bingung Servis Mobil Berdasarkan Waktu atau Jarak Tempuh? Ini Penjelasannya
    Anjar Leksana . 08 Okt, 2025
  • Waspada Berburu Mobil Seken Murah, Ini Cara Cek Unit Bekas Tabrakan
    Waspada Berburu Mobil Seken Murah, Ini Cara Cek Unit Bekas Tabrakan
    Anjar Leksana . 01 Okt, 2025
  • Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Ardiantomi . 20 Nov, 2025
  • Test Drive Offroad Chery J6T: Traksi Brutal iWD Tembus Batu, Lumpur, dan Genangan Dalam
    Test Drive Offroad Chery J6T: Traksi Brutal iWD Tembus Batu, Lumpur, dan Genangan Dalam
    Muhammad Hafid . 17 Nov, 2025
  • First Drive All New Honda Prelude: Senyaman Civic Hybrid, Sestabil Type R!
    First Drive All New Honda Prelude: Senyaman Civic Hybrid, Sestabil Type R!
    Bangkit Jaya Putra . 10 Nov, 2025
  • First Drive Changan Lumin L DC: Proporsional untuk Mobilitas Harian di Kota
    First Drive Changan Lumin L DC: Proporsional untuk Mobilitas Harian di Kota
    Anjar Leksana . 07 Nov, 2025
  • Test Drive Jaecoo J5 EV: SUV Listrik Nyaman, Torsi Instan, dan Konsumsi Daya Super Irit
    Test Drive Jaecoo J5 EV: SUV Listrik Nyaman, Torsi Instan, dan Konsumsi Daya Super Irit
    Setyo Adi Nugroho . 30 Okt, 2025