All New Honda CBR250RR Versi Balap Mulai Jalani Pengujian

JAKARTA, 2 Desember 2016 -- Motor sport terbaru All New Honda CBR250RR mulai disiapkan untuk mengikuti ajang balap,  yaitu Asia Road Racing Championship kelas Asia Production 250cc (AP250).  Pengetesan perdana versi balap All New Honda CBR250RR akan dilakukan pada 5 dan 6 Desember di Chang Internasional Circuit, Buriram setelah final ARRC 2016. Pembalap andalan Astra Honda Racing Team (AHRT), seperti Andi Gilang akan bergabung dalam proses pengetesan tersebut untuk memberikan masukan awal terhadap All New Honda CBR250RR yang akan digunakan di balapan tahun depan. Informasi selanjutnya termasuk pebalap akan diinformasikan pada awal tahun sebelum musim balap 2017 dimulai. “Pengembangan All New Honda CBR250RR sebagai motor balap telah kami mulai. Pada pengetesan perdana ini, pebalap kami akan berupaya memberikan banyak masukan berharga untuk menghasilkan setting motor balap All New Honda CBR250RR yang paling tepat,” kata Direktur Marketing PT Astra Honda Motor Margono Tanuwijaya. Honda CBR250RR memiliki dual silider engine dengan teknologi DOHC liquid-cooled 4-stroke DOHC 8-valve, paralel twin cylinder yang akan menghasilkan tenaga maksimal 27,1 kw (36,8PS) / 12.500 rpm dan torsi maksimum hingga 22,5 Nm (2,29 kgf.m) / 10.500 rpm. All New Honda CBR250RR menjadi model teringan di kelasnya dengan bobot 165 kg untuk tipe standar (STD) dan 168 kg untuk tipe ABS. Hal ini diklaim berkat penyematan rangka teralis terbaru dan mesin yang semakin compact. Penyematan peranti elektronik canggih ikut membuat motor sport berlogo kepakan sayap ini semakin pintar dalam hal performa dan handling dibandingkan dengan rivalnya seperti Kawasaki Ninja 250 atau Yamaha MT-25. Piranti elektronik canggih antara lain tiga mode berkendara (riding mode) seperti mode Comfort, Sport dan Sport+ semakin membuat rivalnya seakan “kebakaran jenggot” dan berencana menguprade unitnya. Honda CBR250RR juga sudah menggunakan sistem bukaan gas teranyar, Throttle By Wire. Sistem ini diterapkan agar bukaan gas yang diinginkan pengendaranya bakal lebih responsif dan diklaim lebih cepat meredakan bukaan gas. Throttle By Wire bekerja dengan cara bukaan gas secara sensor elektronik yang diatur oleh APS (Accelerator Position Sensor). ANDHIKA KRESNA Berita Terkait: All New Honda CBR250RR Dijual Mulai Rp 62 Juta Ini Keunggulan Honda CBR250RR Dibandingkan Pesaingnya

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • IMHAX 2025 Resmi Dibuka: Parade Produk Lokal dan Internasional Meramaikan Dunia Roda Dua
    IMHAX 2025 Resmi Dibuka: Parade Produk Lokal dan Internasional Meramaikan Dunia Roda Dua
    Zenuar Yoga . 13 Nov, 2025
  • Program Hadiah Federal Oil Buat Konsumen Berakhir Akhir November 2025
    Program Hadiah Federal Oil Buat Konsumen Berakhir Akhir November 2025
    Zenuar Yoga . 13 Nov, 2025
  • Generasi Baru Ducati Hypermotard V2: Lebih Ringan dan Bertenaga
    Generasi Baru Ducati Hypermotard V2: Lebih Ringan dan Bertenaga
    Zenuar Yoga . 12 Nov, 2025
  • Rayakan Satu Dekade, Yamaha Nmax Turbo dan Neo Punya Warna Baru
    Rayakan Satu Dekade, Yamaha Nmax Turbo dan Neo Punya Warna Baru
    Zenuar Yoga . 11 Nov, 2025
  • Detail Lengkap Suzuki Satria Pro dan F150 Terbaru
    Detail Lengkap Suzuki Satria Pro dan F150 Terbaru
    Zenuar Yoga . 10 Nov, 2025
  • Suzuki Satria Pro vs Honda Sonic 150R: Duel Ayago 150 cc, Siapa Juaranya?
    Suzuki Satria Pro vs Honda Sonic 150R: Duel Ayago 150 cc, Siapa Juaranya?
    Zenuar Yoga . 14 Nov, 2025
  • Spesifikasi Lengkap Indomobil eMotor Tyranno: Motor Listrik Rp25 Jutaan, Fiturnya Banyak!
    Spesifikasi Lengkap Indomobil eMotor Tyranno: Motor Listrik Rp25 Jutaan, Fiturnya Banyak!
    Zenuar Yoga . 22 Okt, 2025
  • Intip Spesifikasi Harley Davidson Pan America 1250 ST 2026: Lebih Lincah, Cerdas dan Dominan di Jalan Raya
    Intip Spesifikasi Harley Davidson Pan America 1250 ST 2026: Lebih Lincah, Cerdas dan Dominan di Jalan Raya
    Zenuar Yoga . 22 Okt, 2025
  • Head to Head Skutik 125 cc Retro Modern: Yamaha Grand Filano vs Suzuki Access 125, Pilih Mana?
    Head to Head Skutik 125 cc Retro Modern: Yamaha Grand Filano vs Suzuki Access 125, Pilih Mana?
    Zenuar Yoga . 16 Okt, 2025
  • 5 Alasan Memilih GTS 150 Dibanding Model Vespa Lainnya
    5 Alasan Memilih GTS 150 Dibanding Model Vespa Lainnya
    Ardiantomi . 15 Okt, 2025
  • Jangan Sembarangan! Ini Tips Merawat Helm Premium Agar Awet
    Jangan Sembarangan! Ini Tips Merawat Helm Premium Agar Awet
    Zenuar Yoga . 20 Agu, 2025
  • Yamaha Mio M3 125: Skutik Lincah yang Mudah Dimodifikasi
    Yamaha Mio M3 125: Skutik Lincah yang Mudah Dimodifikasi
    Zenuar Yoga . 03 Jul, 2025
  • Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
    Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
    Bangkit Jaya Putra . 21 Apr, 2025
  • Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
    Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
  • Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
    Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
  • First Ride Suzuki Satria PRO: Semakin Canggih, Tetap Gesit dan Menarik
    First Ride Suzuki Satria PRO: Semakin Canggih, Tetap Gesit dan Menarik
    Zenuar Yoga . 10 Nov, 2025
  • Test Ride Piaggio Medley S: Skutik Alternatif Buat yang Bosan Merek Jepang
    Test Ride Piaggio Medley S: Skutik Alternatif Buat yang Bosan Merek Jepang
    Ardiantomi . 17 Sep, 2025
  • First Ride Honda ADV160 RoadSync 2025: Tambahan Fitur yang Lebih Nyaman
    First Ride Honda ADV160 RoadSync 2025: Tambahan Fitur yang Lebih Nyaman
    Setyo Adi Nugroho . 16 Sep, 2025
  • Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
    Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
    Bangkit Jaya Putra . 04 Mar, 2025
  • First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
    First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
    Zenuar Yoga . 03 Mar, 2025