Ratusan Unit Chery Omoda E5 Mulai Dikirim ke Tangan Konsumen 

Chery Omoda E5

Chery Indonesia berhasil mencatat pemesanan Omoda E5 sebanyak lebih dari 3.600 unit. Pada Maret kemarin, perusahaan menyerahkan 1.000 unit SUV listrik ini kepada para konsumen. Dilanjutkan pada April serah terima sebanyak 506 unit. Kemudian mereka juga melakukan pengiriman 752 unit (retail) ke tangan konsumen selama Mei 2024.  Semua difasilitasi oleh diler dengan standar pelayanan optimal. 

KEY TAKEAWAYS

  • Omoda E5 dipesan lebih dari 3.600 unit

    Pengiriman ke konsumen terus dilakukan
  • Berdasar klaim Chery, Omoda E5 menawarkan perpaduan baik antara performa, desain futuristik dan inovasi teknologi. Maka menjadikan unit sebagai pilihan ideal bagi pecinta mobil listrik. Lebih jauh lagi, pertumbuhan jaringan pemasaran mereka saat ini sudah mencapai 60 diler. Sehingga turut memberi kontribusi memudahkan akses untuk layanan 3S (sales, service, spare parts). Hal ini sangat berpengaruh kepada peningkatan kepercayaan konsumen terhadap model.

    Sejak kali pertama muncul di hadapan publik. Chery Omoda E5 dibilang kerap mendapatkan pujian karena desain futuristik, sporty dan kekinian. Kesempatan uji kendara yang diberikan kepada konsumen dan media juga selalu menuai hasil positif terhadap rancangan tubuh, performa, keunggulan fitur dan daya tahan baterai. 

    Untuk terus memenuhi antusiasme konsumen. Chery memberi pembaruan menarik bagi Omoda E5, yaitu varian baru dengan interior serbahitam (black interior) dan aplikasi Car Link O nan inovatif. Interior all black memberikan kesan semakin elegan,gahar dan maskulin. Sedangkan aplikasi Car Link O memungkinkan pengguna dalam mengontrol berbagai fungsi mobil melalui smartphone mereka. 

    Chery Omoda E5

    Varian all black interior ini tersedia untuk semua pilihan warna Omoda E5. Sehingga konsumen dapat menikmati tampilan interior dan serasi dengan cat eksterior pilihan masyarakat. Jika tertarik membeli unit. Kini dapat dimiliki seharga Rp488,8 juta bagi 4.000 konsumen pertama. Bagi konsumen itu, Chery Sales Indonesia juga memberikan manfaat khusus. Isinya berupa garansi seumur hidup baterai dan power motor controller, asuransi gratis selama satu tahun, serta gratis melakukan update aplikasi Car Link O. 

    Fitur Car Link O merupakan sebuah aplikasi pintar sebagai penghubung smartphone konsumen dengan Chery Omoda E5. Sistem berfungsi buat mengoperasikan berbagai fitur yang bisa memudahkan para pengguna. Bagi seluruh konsumen, perusahaan memberikan secara cuma-cuma untuk V2L cable, 7Kw AC charger, portable charger, gratis jasa. Lalu suku cadang selama 5 tahun atau 75,000 km, serta layanan derek maupun antar jemput kendaraan selama satu tahun.

    “Data pencapaian ini menjadi bukti Chery Omoda E5 mampu secara cepat mendapatkan kepercayaan dari konsumen. Apalagi setelah hadir pertama kali di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Dari titik ini, kami juga membangun kepercayaan konsumen untuk E5. Hasilnya, kami mampu menyerap peluang pasar di segmen mobil listrik dengan memimpin jumlah penjualan retail sales April dan Mei dan wholesales Mei kemarin. Semuai sesuai yang dicatat oleh Gaikindo,” terang Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia, dalam laporan bulanan. (Alx)

    Baca Juga: Ribuan Unit BYD Tiba, Konsumen Mulai Menerima Pesanan 

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Mobil Unggulan

    • Yang Akan Datang

    Artikel Mobil dari Carvaganza

    • Ferrari SF-26 Buka Selubung Sambut F1 2026, Langsung Shakedown di Fiorano
      Ferrari SF-26 Buka Selubung Sambut F1 2026, Langsung Shakedown di Fiorano
      Wahyu Hariantono . Hari ini
    • Kirim 3.000 Unit J5 EV ke Konsumen, Jaecoo Malah Minta Maaf
      Kirim 3.000 Unit J5 EV ke Konsumen, Jaecoo Malah Minta Maaf
      Anjar Leksana . Hari ini
    • Daihatsu Indonesia Menuju Carbon Neutral, Pabrik Karawang Mulai Produksi Rocky Hybrid
      Daihatsu Indonesia Menuju Carbon Neutral, Pabrik Karawang Mulai Produksi Rocky Hybrid
      Anjar Leksana . Hari ini
    • Sportscar Bermesin 'Irit', Simak 5 Fakta Menarik Honda Prelude
      Sportscar Bermesin 'Irit', Simak 5 Fakta Menarik Honda Prelude
      Setyo Adi . 26 Jan, 2026
    • Bridgestone Peduli Indonesia: Dari Bantuan Sumatra Hingga Keselamatan Jalan di Bekasi
      Bridgestone Peduli Indonesia: Dari Bantuan Sumatra Hingga Keselamatan Jalan di Bekasi
      Setyo Adi . 26 Jan, 2026

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Advisory Stories
    • Road Test
    • Ekspor Wuling Tumbuh Positif pada Tahun 2025, Kirim 2.411 Unit ke 16 Negara
      Ekspor Wuling Tumbuh Positif pada Tahun 2025, Kirim 2.411 Unit ke 16 Negara
      Ardiantomi . Hari ini
    • Motul Perluas Kolaborasi Motorsport Bersama McLaren Endurance Racing
      Motul Perluas Kolaborasi Motorsport Bersama McLaren Endurance Racing
      Zenuar Yoga . Hari ini
    • Sebelum Debut di IIMS 2026, Kenali Dulu Offroader Listrik iCar V23
      Sebelum Debut di IIMS 2026, Kenali Dulu Offroader Listrik iCar V23
      Eka Zulkarnain . Hari ini
    • Tetap Aman, Ini Tawaran Fitur Keselamatan EV Mungil Changan EV
      Tetap Aman, Ini Tawaran Fitur Keselamatan EV Mungil Changan EV
      Setyo Adi Nugroho . Hari ini
    • Tuntaskan Misi 7.000 Km Lintasi Empat Pulau, Ini 5 Kelebihan Utama Toyota Veloz Hybrid EV
      Tuntaskan Misi 7.000 Km Lintasi Empat Pulau, Ini 5 Kelebihan Utama Toyota Veloz Hybrid EV
      Zenuar Yoga . Hari ini
    • Changan Lumin Jadi Pemain Baru di Indonesia, Ini Daftar Lawan Sekelasnya
      Changan Lumin Jadi Pemain Baru di Indonesia, Ini Daftar Lawan Sekelasnya
      Anjar Leksana . Hari ini
    • Lima Fakta Menarik Prelude, Sedan Coupe Sport Terbaru Honda
      Lima Fakta Menarik Prelude, Sedan Coupe Sport Terbaru Honda
      Setyo Adi Nugroho . 24 Jan, 2026
    • Dua Putaran Menegangkan di Zhengzhou: Impresi Perdana Jajal Supercar EV Yangwang U9
      Dua Putaran Menegangkan di Zhengzhou: Impresi Perdana Jajal Supercar EV Yangwang U9
      Setyo Adi Nugroho . 23 Jan, 2026
    • Melihat BYD Di-Space, Museum dan Tempat Edukasi NEV Canggih dari BYD
      Melihat BYD Di-Space, Museum dan Tempat Edukasi NEV Canggih dari BYD
      Setyo Adi Nugroho . 20 Jan, 2026
    • Mega Factory BYD Zhengzhou, Revolusi EV Global BYD
      Mega Factory BYD Zhengzhou, Revolusi EV Global BYD
      Setyo Adi Nugroho . 20 Jan, 2026
    • Pilihan Asuransi Jenis Apa yang Tepat untuk Mobil saat Musim Hujan dan Banjir?
      Pilihan Asuransi Jenis Apa yang Tepat untuk Mobil saat Musim Hujan dan Banjir?
      Anjar Leksana . 22 Jan, 2026
    • Hati-hati Mobil Kebanjiran, Hal Penting Ini Wajib Dilakukan Agar Tak Tertolak Asuransi
      Hati-hati Mobil Kebanjiran, Hal Penting Ini Wajib Dilakukan Agar Tak Tertolak Asuransi
      Anjar Leksana . 20 Jan, 2026
    • Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
      Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
      Muhammad Hafid . 14 Jan, 2026
    • Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
      Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
      Setyo Adi Nugroho . 24 Des, 2025
    • Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
      Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
      Anjar Leksana . 24 Des, 2025
    • Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
      Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
      Setyo Adi Nugroho . 07 Jan, 2026
    • Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
      Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
      Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
    • Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
      Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
      Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
    • Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
      Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
      Wahyu Hariantono . 04 Des, 2025
    • Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
      Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
      Ardiantomi . 20 Nov, 2025