Wajib Asuransi TPL Berlaku, Masyarakat Belum Paham Manfaatnya

kecelakaan asuransi kendaraan

Pada awal tahun 2025, masyarakat Indonesia akan mulai merasakan dampak aturan pemerintah yang mewajibkan setiap kendaraan bermotor memiliki perlindungan asuransi Third Party Liability (TPL) atau tanggung jawab hukum pihak ketiga (TJH). Asuransi ini memberikan perlindungan bagi pengguna kendaraan bermotor terhadap ganti rugi yang mungkin perlu dibayarkan kepada pihak ketiga akibat kecelakaan yang disebabkan oleh kendaraan mereka, sesuai dengan risiko yang dijamin dalam polis asuransi.

Meskipun kebijakan ini bertujuan untuk meningkatkan perlindungan bagi pengguna kendaraan, sayangnya, banyak masyarakat belum sepenuhnya memahami dan memiliki persepsi negatif terkait asuransi TPL. Hal ini terungkap dalam studi terbaru lembaga riset Populix yang berjudul “Sentimen Masyarakat terhadap Program Wajib Asuransi Kendaraan.”

Dalam survei yang melibatkan lebih dari 1.000 responden, mayoritas pekerja kelas menengah dengan pendapatan bulanan hingga Rp5 juta, ditemukan bahwa banyak yang kurang memahami aturan asuransi kendaraan TPL ini. Padahal, berdasarkan UU Penguatan dan Pengembangan Sektor Keuangan (UU PPSK) Pasal 39A ayat (1) Bab VI tentang Perasuransian yang berlaku mulai 2025, seluruh kendaraan bermotor konvensional dan listrik, baik itu roda dua, roda empat, maupun sepeda listrik, wajib memiliki asuransi TPL.

“Sayangnya, dari seluruh responden, 95% di antaranya memiliki kendaraan bermotor, namun hanya dua dari lima yang benar-benar memahami program ini secara keseluruhan. Padahal, sesuai dengan peraturan perundang-undangan, program ini diharapkan mulai berlaku dua tahun setelah UU PPSK diterbitkan, yaitu pada Januari 2025 ini,” ujar Indah Tanip, Wakil Presiden Penelitian Populix, dalam keterangannya.

mobil kebakaran

Dari riset ini ditemukan bahwa masyarakat sudah memiliki pengetahuan tentang rencana pemberlakuan, kepesertaan, dan denda ketidakpatuhan program ini. Namun, mayoritas masih belum memahami sepenuhnya apa yang dimaksud dengan asuransi TPL, terutama terkait siapa yang dilindungi, situasi di mana TPL tidak berlaku, dan batas pertanggungan TPL.

Secara umum, asuransi TPL memberikan perlindungan terhadap risiko yang muncul ketika pemilik asuransi menyebabkan kerusakan pada kendaraan lain atau cedera pada orang lain saat berkendara, termasuk biaya hukum dan ganti rugi yang mungkin harus dibayarkan. Berbeda dengan asuransi comprehensive (all risk) dan Total Loss Only (TLO), asuransi TPL tidak hanya menjamin kendaraan pemilik asuransi tetapi juga melindungi pihak ketiga.

Sebanyak 70 persen responden riset Populix menekankan pentingnya kampanye pemerintah untuk meningkatkan literasi masyarakat tentang program ini. Selain itu, mayoritas responden berharap informasi disampaikan melalui media sosial (68 persen) dan iklan di media massa (66 persen). Masyarakat juga mengusulkan adanya program edukasi di sekolah dan universitas (54 persen) serta melalui seminar dan workshop (39 persen).

“Harapannya, laporan Populix ini dapat memberikan wawasan bagi pemerintah untuk terus meningkatkan literasi masyarakat tentang program wajib asuransi kendaraan bermotor. Dengan begitu, selain meningkatkan pemahaman masyarakat Indonesia tentang pentingnya perlindungan asuransi, program ini dapat berjalan dengan sukses demi keamanan dan kenyamanan berkendara di masa mendatang,” kata Indah. (Sta)

Baca Juga: Soal Asuransi Kendaraan, Ini yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Cadillac F1 Ungkap Livery Pra Debut, Ada Nama Engineer Indonesia
    Cadillac F1 Ungkap Livery Pra Debut, Ada Nama Engineer Indonesia
    Wahyu Hariantono . Hari ini
  • New Carens Jadi Model Pertama Kia Sales Indonesia, Simak Spesifikasinya
    New Carens Jadi Model Pertama Kia Sales Indonesia, Simak Spesifikasinya
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Promo MG di Pembukaan 2026, Janjikan Untung Ratusan Juta Rupiah
    Promo MG di Pembukaan 2026, Janjikan Untung Ratusan Juta Rupiah
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Strategi Baru, Kia Sales Indonesia Resmi Hadir Langsung Dikelola Korea
    Strategi Baru, Kia Sales Indonesia Resmi Hadir Langsung Dikelola Korea
    Anjar Leksana . 14 Jan, 2026
  • Di Balik Layar Proses Produksi Lokal Baterai Mobil Hybrid Toyota Indonesia
    Di Balik Layar Proses Produksi Lokal Baterai Mobil Hybrid Toyota Indonesia
    Muhammad Hafid . 14 Jan, 2026

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • MG Tawarkan Program Penjualan 2026, Janjikan Keuntungan hingga Rp100 Jutaan
    MG Tawarkan Program Penjualan 2026, Janjikan Keuntungan hingga Rp100 Jutaan
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Kia Sales Indonesia Tampilkan Wujud New Carens 2026 Secara Perdana
    Kia Sales Indonesia Tampilkan Wujud New Carens 2026 Secara Perdana
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Wajah Baru Kia Sales Indonesia, Kini Langsung di Bawah Prinsipal Korea Selatan
    Wajah Baru Kia Sales Indonesia, Kini Langsung di Bawah Prinsipal Korea Selatan
    Anjar Leksana . 14 Jan, 2026
  • Detroit Auto Show 2026 Tampilkan 41 Merek dan Pengalaman Otomotif Paling Lengkap
    Detroit Auto Show 2026 Tampilkan 41 Merek dan Pengalaman Otomotif Paling Lengkap
    Zenuar Yoga . 14 Jan, 2026
  • Hadir di Bintaro Jaya Xchange Mall, Suzuki Fronx Jadi Bintang Utama OTO Mall Exhibition
    Hadir di Bintaro Jaya Xchange Mall, Suzuki Fronx Jadi Bintang Utama OTO Mall Exhibition
    OTO . 14 Jan, 2026
  • First Impression Mazda 6e Fastback: Kembalinya Ikon Mazda di Era Elektrifikasi
    First Impression Mazda 6e Fastback: Kembalinya Ikon Mazda di Era Elektrifikasi
    Anindiyo Pradhono . Hari ini
  • Ramah Kantong, Menghitung Efisiensi Mode EV Wuling Darion PHEV
    Ramah Kantong, Menghitung Efisiensi Mode EV Wuling Darion PHEV
    Setyo Adi Nugroho . 08 Jan, 2026
  • 5 Kelebihan Hyundai Stargazer Cartenz X yang Membuatnya Layak Dipinang
    5 Kelebihan Hyundai Stargazer Cartenz X yang Membuatnya Layak Dipinang
    OTO . 05 Jan, 2026
  • Mengenal Fitur Regenerative Braking System di All New Hyundai Kona Electric
    Mengenal Fitur Regenerative Braking System di All New Hyundai Kona Electric
    OTO . 05 Jan, 2026
  • Tawaran Keunggulan Lepas L8, Dari Baterai sampai Prosesor
    Tawaran Keunggulan Lepas L8, Dari Baterai sampai Prosesor
    Setyo Adi Nugroho . 02 Jan, 2026
  • Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
    Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
    Muhammad Hafid . 14 Jan, 2026
  • Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
    Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
    Setyo Adi Nugroho . 24 Des, 2025
  • Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
    Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
    Anjar Leksana . 24 Des, 2025
  • Jelang Libur Akhir Tahun, Simak Tips Maksimalkan Bepergian dengan Mobil Hibrida
    Jelang Libur Akhir Tahun, Simak Tips Maksimalkan Bepergian dengan Mobil Hibrida
    Setyo Adi Nugroho . 19 Des, 2025
  • Beberapa Langkah Perawatan Aki di Kendaraan Elektrifikasi
    Beberapa Langkah Perawatan Aki di Kendaraan Elektrifikasi
    Setyo Adi Nugroho . 25 Okt, 2025
  • Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
    Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
    Setyo Adi Nugroho . 07 Jan, 2026
  • Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
    Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
    Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
  • Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
    Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
    Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
  • Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
    Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
    Wahyu Hariantono . 04 Des, 2025
  • Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Ardiantomi . 20 Nov, 2025