Mitsubishi Motors Mulai Pamer Outlander PHEV 2022, Menganut Sistem S-AWC

Outlander PHEV 2022

Teaser generasi anyar Outlander PHEV 2022 ditampilkan Mitsubishi Motors. Ia muncul dalam website perusahaan. Wujud asli masih mirip dari sketsa dan sejumlah rendering yang beredar di jagad maya. Nah, sebagai suksesor, mobil menggunakan sistem kontrol gerak terintegrasi canggih bernama S-AWC dalam model plug-in hybrid EV. Menurut pabrikan. Perangkat dapat memberikan sensasi berkendara aman, nyaman, terjamin, di berbagai cuaca serta permukaan jalan.

Outlander PHEV 2022 menggunakan motor untuk masing-masing bagian depan maupun belakang (4WD). Berkat Super-All Wheel Control, ia memiliki kemampuan mengontrol motor depan serta belakang secara bebas. Laju tenaga, menurut Mitsubishi, didistribusikan secara optimal sesuai permukaan jalan dan kondisi berkendara. Di generasi paling gres, ia diklaim mengantongi kemampuan lari, berbelok, kemudian berhenti dengan peningkatan drastis.

Dengan S-AWC yang berevolusi. Beban roda depan Outlander PHEV menjadi berkurang dibandingkan sebelumnya. Mitsubishi menambahkan pengontrol rem roda kiri-kanan. Sebelumnya di roda depan, sekarang menjadi di belakang. Perputaran ban dibilang lebih seimbang. Mewujudkan handling presisi sesuai keinginan pengemudi. Dan tak lupa memberikan sensasi berkendara mengasyikkan dalam segala situasi. Sayang, mereka belum merilis berapa kekuatan motor gerak dan spesifikasi teknis.

Baca Juga: Detail Mitsubishi Outlander PHEV 2023 Mulai Dipublikasikan

 

Namun Mitsubishi membeberkan kalau mobil memiliki tujuh mode berkendara. Dapat dipilih sesuai dengan kondisi permukaan jalan atau gaya berkendara. Pertama, kalau Anda mengatur ke mode Normal. Ini sangat ideal untuk diajak mengemudi di jalan beraspal atau perkotaan. Kemudian mode Gravel, yang menyeimbangkan kemampuan manuver plus performa berlari di jalan tidak beraspal. Atau juga bisa dipakai di jalan beraspal basah maupun permukaan jalan licin.

Lantaran ia merupakan produk global. Mode Snow turut ditawarkan guna menstabilkan perilaku kendaraan. Putaran ban tetap dijaga agar mendapat traksi sempurna. Terus mode lain yang sanggup memompa adrenalin ialah Power. Di sini, Anda bisa mendapat akselerasi kuat, bantingan suspensi jadi kaku, lalu berselancar kencang. Kemudian terakhir, pengemudi bisa memilih Eco ketika berkendara santai dan lebih hemat energi.

Adapun detail powertrain masih belum terkonfirmasi. Kalau berkaca dari Engelberg Tourer Concept. Unit bakal menggunakan daya pacu 2,4 liter empat silinder dan dua motor listrik. Dari hasil ramuan baru, mobil memiliki daya jelajah (EV Mode) lebih dari 70 km dalam siklus WLTP. Sementara dengan baterai dan tangki bahan bakar yang terisi penuh, ia memiliki jangkauan jelajah lebih dari 700 km. Untuk fitur dipastikan tetap lengkap. Di model eksis saja, unit memakai struktur rangka Reinforced Impact Safety Evolution (RISE) dan Advanced Driver Assistant System (ADAS). Ditambah 7 airbags, Active Stability Control, Forward Collision Mitigation System dan Blind Spot Warning. Tunggu informasi selanjutnya. (Alx/Odi)

 

Baca Juga: Mitsubishi Outlander PHEV Evolution Akan Menghidupkan Ralliart Lagi

Jelajahi Mitsubishi Outlander PHEV

Model Mobil Mitsubishi

Mobil Mitsubishi
  • Mitsubishi Xpander
    Mitsubishi Xpander
  • Mitsubishi L300
    Mitsubishi L300
  • Mitsubishi Triton
    Mitsubishi Triton
  • Mitsubishi L100 EV
    Mitsubishi L100 EV
  • Mitsubishi Outlander PHEV
    Mitsubishi Outlander PHEV

Don't Miss

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Mitsubishi Unggulan

  • Yang Akan Datang

Bandingkan & Rekomendasi

Tren SUV

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil Mitsubishi Outlander PHEV dari Carvaganza

  • Mitsubishi Outlander Turun Di Rebelle Rally, Pakai Livery Kemenangan Rally Dakar 2001
    Mitsubishi Outlander Turun Di Rebelle Rally, Pakai Livery Kemenangan Rally Dakar 2001
    Alvando Noya . 28 Agu, 2021
  • Cara Mudah Merawat Mitsubishi Outlander PHEV, Tak Seribet yang Dibayangkan
    Cara Mudah Merawat Mitsubishi Outlander PHEV, Tak Seribet yang Dibayangkan
    Raju Febrian . 29 Mar, 2021
  • Mitsubishi Beri Kesempatan Komunitas Jajal Plug-in Hybrid Outlander PHEV
    Mitsubishi Beri Kesempatan Komunitas Jajal Plug-in Hybrid Outlander PHEV
    Raju Febrian . 22 Apr, 2018
  • 4 Tahun, Mitsubishi Outlander PHEV Cetak Penjualan 100.000 Unit
    4 Tahun, Mitsubishi Outlander PHEV Cetak Penjualan 100.000 Unit
    Raju Febrian . 29 Jan, 2018
  • Mitsubishi Outlander PHEV Jadi Mobil Patroli Polisi Ukraina
    Mitsubishi Outlander PHEV Jadi Mobil Patroli Polisi Ukraina
    TitoListyadi . 03 Jun, 2017

Artikel Mobil Mitsubishi Outlander PHEV dari Oto

  • Berita
  • Road Test
  • Mitsubishi Bakal Hidupkan Kembali Ralliart, Disebut Siapkan Outlander PHEV Evolution Sebagai Pengawal
    Mitsubishi Bakal Hidupkan Kembali Ralliart, Disebut Siapkan Outlander PHEV Evolution Sebagai Pengawal
    Ahmad Karim . 04 Agu, 2021
  • Mitsubishi Mulai Umbar Teaser Penerus Outlander PHEV
    Mitsubishi Mulai Umbar Teaser Penerus Outlander PHEV
    Ahmad Karim . 29 Jul, 2021
  • Bedah Sistem Elektrifikasi Mitsubishi Outlander PHEV
    Bedah Sistem Elektrifikasi Mitsubishi Outlander PHEV
    Ivan Hermawan . 31 Mar, 2021
  • Mitsubishi Outlander PHEV Dukung PMI Bersiaga di Gunung Merapi
    Mitsubishi Outlander PHEV Dukung PMI Bersiaga di Gunung Merapi
    Raju Febrian . 25 Nov, 2020
  • Mitsubishi Outlander PHEV Dijual di Filipina, Harga Lebih Murah dari Indonesia
    Mitsubishi Outlander PHEV Dijual di Filipina, Harga Lebih Murah dari Indonesia
    Anjar Leksana . 07 Sep, 2020
  • First Drive Mitsubishi Outlander PHEV (Part-3): Fleksibilitas Pengisian Listrik dan Multiguna
    First Drive Mitsubishi Outlander PHEV (Part-3): Fleksibilitas Pengisian Listrik dan Multiguna
    Ivan Hermawan . 18 Feb, 2020
  • First Drive Mitsubishi Outlander PHEV (Part - 2): Memaksimalkan Potensi Hybrid
    First Drive Mitsubishi Outlander PHEV (Part - 2): Memaksimalkan Potensi Hybrid
    Ivan Hermawan . 18 Feb, 2020
  • First Drive Mitsubishi Outlander PHEV (Part - 1): Sensasi SUV Bertenaga Listrik
    First Drive Mitsubishi Outlander PHEV (Part - 1): Sensasi SUV Bertenaga Listrik
    Ivan Hermawan . 18 Feb, 2020
  • First Drive Mitsubishi i-Miev: Sesuai Estimasi
    First Drive Mitsubishi i-Miev: Sesuai Estimasi
    Ardiantomi . 09 Sep, 2019