Honda, Yamaha, KTM dan Piaggio Buat Konsorsium Baterai Motor Listrik

battery

Honda, Yamaha, KTM dan Piaggio membentuk usaha patungan. Fokusnya ke baterai listrik yang dapat ditukar antarmotor maupun kendaraan listrik ringan lain. Tujuan lainnya guna memperluas jangkauan, mempersingkat waktu pengisian, dan menurunkan biaya kendaraan serta infrastruktur.

Proyek ini disebut ‘Swappable Batteries Consortium for Motorcycles and light Electric Vehicles’. Anggotanya Yamaha Motor Co., Ltd., Honda Motor Co., Ltd., KTM AG dan Piaggio & C SpA Ltd. Dalam konteks Paris Climate Agreement dan transisi ke elektromobilitas, member konsorsium ini percaya bahwa ketersediaan sistem baterai yang dapat ditukar bisa mendorong penggunaan kendaraan listrik ringan secara luas. Dan berkontribusi pada manajemen siklus hidup yang lebih berkelanjutan.

Tujuan ini direalisasikan dalam bentuk baterai untuk sektor transportasi. Selain itu, menentukan spesifikasi teknis standar dari sistem baterai yang dapat ditukar. Kendaraan listrik disepakati terbagi ke beberapa kategori, seperti moped, sepeda motor, sepeda roda tiga, dan quadricycles atau ATV.

Baca Juga: Sejumlah Skema Disiapkan untuk Mendukung Akselerasi Kendaraan Listrik di Indonesia

Konsorsium ini juga nantinya bekerja sama dengan berbagai badan standarisasi untuk Eropa, masing-masing negara dan organisasi global. Para pendiri juga wajib terlibat dalam pembuatan dan regulasi standar teknis internasional. Kegiatan ini setidaknya mulai berjalan pada Mei 2021. Keempat perusahaan mendorong pabrikan lain yang berminat untuk bergabung dalam kerja sama, agar memperkaya keahlian konsorsium.

Executive Officer Takuya Kinoshita, Chief General Manager of Motorcycle Business Operations, Yamaha Motor Co., Ltd mengatakan, perusahaan kami percaya dalam pembentukan konsorsium ini memiliki arti penting. “Tidak hanya untuk Eropa tetapi dunia. Saat ini kami bergerak menuju standar untuk baterai yang dapat ditukar untuk kendaraan listrik ringan," katanya.

“Saya yakin bahwa melalui pekerjaan seperti ini, spesifikasi dan standar teknis yang saat ini berbeda menurut karakteristik regional atau keadaan industri di pasar yang berbeda bakal disatukan. Dan di masa mendatang, bisa membantu dalam memaksimalkan manfaat tenaga listrik. Untuk pelanggan di tingkat global,” tutupnya.

Yamaha E01 concept

Tampaknya undangan juga telah dikirim ke produsen lain untuk bergabung. Dan pada akhirnya, kemungkinan besar kami (konsumen) sangat diuntungkan. Baterai yang dapat ditukar di seluruh merek dan model, berarti memberi kemudahan para pemakainya. Penggunaan dan waktu pengisian yang jauh lebih cepat, menukar baterai kosong secara fisik dengan yang penuh. Ini sebetulnya bukan konsep baru, tetapi pabrikan besar mengikuti konsorsium menandakan niat mereka untuk maju.

Noriake Abe, Managing Officer of Motorcycle Operations for Honda mengatakan, upaya elektrifikasi di seluruh dunia untuk mengurangi CO2 dalam skala global semakin cepat, terutama di Eropa. “Untuk adopsi sepeda motor listrik secara luas, masalah seperti jarak perjalanan dan waktu pengisian perlu diatasi, dan baterai yang dapat ditukar adalah solusi menjanjikan,” katanya.

Menurutnya, mempertimbangkan kenyamanan pelanggan, standarisasi baterai yang dapat ditukar dan adopsi sistem baterai yang luas begitu penting. Itulah sebabnya empat produsen anggota setuju untuk membentuk konsorsium.

Honda memandang peningkatan teknologi untuk lingkungan ini sebagai area untuk menjajaki kerja sama dengan produsen lain. Sambil menghadirkan produk dan layanan yang lebih baik kepada pelanggan melalui persaingan. Walau begitu, pihaknya tetap bekerja keras di kedua sisi, menjadi pabrikan 'pilihan' buat mobilitas pelanggan.

Baca Juga: Sondors Ciptakan Motor Listrik dengan Harga Terjangkau

Konsorsium Sebelumnya Empat Pabrikan Jepang

Skema serupa juga pernah terjadi sebelumnya pada September 2020. Konsorsium 'Empat Pabrikan Besar Jepang' (Honda, Yamaha, Suzuki, Kawasaki) berkolaborasi dengan melakukan uji coba swab baterai di Osaka. Meski tidak semuanya terdaftar di konsorsium baru, mereka (Suzuki dan Kawasaki) masih bisa diuntungkan dengan teknologi yang sedang dikembangkan.

Sejauh ini, dari empat pabrikan besar asal Jepang, baru Honda yang memiliki unit Electric Vehicle (EV) dengan memakai dua buah baterai. Dan dinamakan Mobile Power Pack. Alat untuk menghimpun dan membangkitkan aliran listrik yang dipakai bertipe lithium ion dan mempunyai spesifikasi 50,4 volt 20,8 Ah. Bobotnya sendiri mencapai 10 kilogram per buah-nya. Casingnya didesain tahan banting, tahan panas dan tahan getaran sesuai dengan standardisasi UN R136 atau standar kendaraan listrik di dunia.

Terdapat dua pilihan dalam hal pengecasan. Pertama bisa langsung dengan mencolokkan kabel yang terdapat di motor ke stop kontak listrik. Letak kabelnya berada di dek tengah atau yang biasa jadi lokasi tangki bensin di motor konvensional. Metode ini dapat mengisi dari kondisi kosong sampai penuh dengan memakan waktu sekitar 6 jam.

Cara lainnya dengan cara dicopot dan diisi menggunakan charger eksternal. Satu baterai butuh waktu 4 jam untuk diisi dari kosong sampai penuh. Tapi alat ini tidak disertakan dalam pembelian dan bisa dilakukan di pos-pos charging tertentu saja.

Hingga saat ini baterai yang dapat ditukar sudah menjadi standar di skuter listrik. Tapi cukup langka untuk sepeda motor listrik. Kebanyakan masih mengalami kendala pada model yang besar dan memakan tempat. Sebagian kapasitasnya tidak lebih besar dari 2 kWh, sehingga butuh beberapa baterai untuk mencapai kapasitas yang lebih besar. Skuter listrik NIU misalnya, menggunakan sepasang baterai 2,1 kWh, yang masing-masing memiliki berat sekitar 11 kg. Contoh lainnya ada Zero SR / F yang memiliki daya 14,4 kWh, dan setidaknya membutuhkan sekitar tujuh baterai. (Bgx/Odi)

Sumber: Visordown, Autocar Pro, Ride Apart

Baca Juga: Yamaha E01 Concept, Skuter Listrik Mirip Nmax yang Siap Diproduksi

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • GSrek Indonesia Rayakan Satu Dekade dengan The Grand Tour 2 dan Gesrek Festival di Ancol
    GSrek Indonesia Rayakan Satu Dekade dengan The Grand Tour 2 dan Gesrek Festival di Ancol
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Aprilia SR GT 400 Debut di EICMA 2025, Bawa Mesin 36 HP dan Desain Adventure Premium
    Aprilia SR GT 400 Debut di EICMA 2025, Bawa Mesin 36 HP dan Desain Adventure Premium
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Alva N3 Hadir di EICMA Italia 2025, Gandeng Kawago untuk Ekspansi Global
    Alva N3 Hadir di EICMA Italia 2025, Gandeng Kawago untuk Ekspansi Global
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Ducati Tunjuk Nicolo Bulega Gantikan Marc Marquez di GP Portugal dan Valencia
    Ducati Tunjuk Nicolo Bulega Gantikan Marc Marquez di GP Portugal dan Valencia
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Ducati Monster MY2026: Generasi Baru, Desain Klasik dengan Teknologi Masa Depan
    Ducati Monster MY2026: Generasi Baru, Desain Klasik dengan Teknologi Masa Depan
    Zenuar Yoga . 04 Nov, 2025
  • Spesifikasi Lengkap Indomobil eMotor Tyranno: Motor Listrik Rp25 Jutaan, Fiturnya Banyak!
    Spesifikasi Lengkap Indomobil eMotor Tyranno: Motor Listrik Rp25 Jutaan, Fiturnya Banyak!
    Zenuar Yoga . 22 Okt, 2025
  • Intip Spesifikasi Harley Davidson Pan America 1250 ST 2026: Lebih Lincah, Cerdas dan Dominan di Jalan Raya
    Intip Spesifikasi Harley Davidson Pan America 1250 ST 2026: Lebih Lincah, Cerdas dan Dominan di Jalan Raya
    Zenuar Yoga . 22 Okt, 2025
  • Head to Head Skutik 125 cc Retro Modern: Yamaha Grand Filano vs Suzuki Access 125, Pilih Mana?
    Head to Head Skutik 125 cc Retro Modern: Yamaha Grand Filano vs Suzuki Access 125, Pilih Mana?
    Zenuar Yoga . 16 Okt, 2025
  • 5 Alasan Memilih GTS 150 Dibanding Model Vespa Lainnya
    5 Alasan Memilih GTS 150 Dibanding Model Vespa Lainnya
    Ardiantomi . 15 Okt, 2025
  • Adu Skutik Bergaya Klasik: Pilih Yamaha Fazzio atau Suzuki Access 125?
    Adu Skutik Bergaya Klasik: Pilih Yamaha Fazzio atau Suzuki Access 125?
    Zenuar Yoga . 01 Okt, 2025
  • Jangan Sembarangan! Ini Tips Merawat Helm Premium Agar Awet
    Jangan Sembarangan! Ini Tips Merawat Helm Premium Agar Awet
    Zenuar Yoga . 20 Agu, 2025
  • Yamaha Mio M3 125: Skutik Lincah yang Mudah Dimodifikasi
    Yamaha Mio M3 125: Skutik Lincah yang Mudah Dimodifikasi
    Zenuar Yoga . 03 Jul, 2025
  • Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
    Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
    Bangkit Jaya Putra . 21 Apr, 2025
  • Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
    Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
  • Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
    Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
  • Test Ride Piaggio Medley S: Skutik Alternatif Buat yang Bosan Merek Jepang
    Test Ride Piaggio Medley S: Skutik Alternatif Buat yang Bosan Merek Jepang
    Ardiantomi . 17 Sep, 2025
  • First Ride Honda ADV160 RoadSync 2025: Tambahan Fitur yang Lebih Nyaman
    First Ride Honda ADV160 RoadSync 2025: Tambahan Fitur yang Lebih Nyaman
    Setyo Adi Nugroho . 16 Sep, 2025
  • Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
    Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
    Bangkit Jaya Putra . 04 Mar, 2025
  • First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
    First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
    Zenuar Yoga . 03 Mar, 2025
  • Test Ride New Honda PCX 160 Roadsync: Teknologi Tepat Guna untuk Berkendara Nyaman
    Test Ride New Honda PCX 160 Roadsync: Teknologi Tepat Guna untuk Berkendara Nyaman
    Setyo Adi Nugroho . 27 Feb, 2025