IIMS 2023 Akan Berlangsung 16 - 26 Februari 2023

IIMS 2022

 

KEY TAKEAWAYS

  • Januari dan Februari memang penjualan kendaraan relatif rendah dibanding dengan bulan lain

    Namun IIMS percaya diri digelar 16 - 26 Februari 2023
  • Awal tahun memang waktu yang tidak begitu bagus untuk penjualan kendaraan di pasar otomotif Indonesia. Menurut President Director Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh, secara data di Januari dan Februari memang penjualan kendaraan relatif rendah dibanding dengan bulan lain. Namun IIMS percaya diri digelar dalam momen itu. Tepatnya 16 - 26 Februari 2023.

    “Ini juga menjadi challenge kita, jika kehadiran kita (IIMS) bisa dobrak penjualan pada bulan itu, maka kontribusi kita nyata. Kami tentukan tanggalnya tidak sendiri, kita lihat waktu dan ketersediaan tempat juga di JIExpo. Selain itu, kita juga tanya ke konsumen kita," katanya dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (19/5).

    Dia juga mengatakan, bulan Ramadhan yang lebih maju menjadi pertimbangan juga menyelenggarakan IIMS pada Februari 2023. "Variabel berikutnya itu bulan puasa lebih cepat, kalau tidak salah itu dimulai pada akhir April. Sehingga, kita mencoba untuk menentukan di Februari dengan beberapa variabel yang kita pertimbangkan dengan cermat. Dan ini adalah pertama kali IIMS digelar mulai 16 Februari. Mudah-mudahan negara kita semakin aman, sehingga jadwal bisa terlaksana sesuai dengan rencana. Menyoal IIMS 2023, Dyandra Promosindo ingin menampilkan hal-hal yang berbeda dan juga akan mengikuti tren yang sedang berkembang. Yang jelas akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya," ungkap pria ramah yang akrab disapa Kohen.

    Sebelum menuju gelaran tahun depan, IIMS Series kembali diadakan. Dimulai IIMS Surabaya yang digelar pada 1 sampai 5 Juni 2022 di Grand City Convex City, Surabaya. "Yang dinanti-nanti oleh masyarakat Surabaya dan sekitarnya, yakni IIMS Surabaya, tahun ini akan kembali hadir memeriahkan pergerakan sektor industri otomotif," jelasnya.

    IIMS Hybrid 2022

    Setelah itu, dilanjutkan dengan IIMS Makassar dari 21 - 25 September 2022, IIMS Motobike Show 28 sampai 30 Oktober, dan IIMS Outdoor Banaran Joglosemar dari 28 Desember 2022 sampai 1 Januari 2023.

    Penyelenggaraan IIMS di Surabaya diharapkan dapat menjadi panggung bagi para brand roda empat dan roda dua untuk memaksimalkan program penjualannya selayaknya di IIMS Hybrid 2022.

    Keberlanjutan ini juga turut diikuti dengan suksesnya acara serupa pada 2022 yang dilakukan secara hybrid. Pada gelaran IIMS Hybrid 2022 sukses mencatatkan transaksi lebih dari Rp3 triliun selama 11 hari pameran berlangsung.

    "IIMS tahun ini kita sukses mendatangkan visitor offline itu sekitar 378.227, itu meningkat sampai dengan 260 persen. Dimana, pada tahun 2021, IIMS mendatangkan visitor secara offline sekitar 100.074," ucap dia.

    Untuk diketahui bersama, gelaran yang berlangsung pada 31 Maret - 10 April 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Dyandra Promosindo sebagai promotor mencatat nilai transaksi pameran auto show tersebut masih didominasi oleh kendaraan roda empat dengan 7.846 unit dan untuk kendaraan roda dua terjual sebanyak 1.758 unit. Sehingga total kendaraan yang terjual mencapai 9.634 unit. (Bgx/Odi)

     

    Baca Juga: Dyandra Promosindo Update Transaksi IIMS Hybrid 2022, Totalnya Rp3,4 Triliun

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Mobil Unggulan

    • Yang Akan Datang

    Artikel Mobil dari Carvaganza

    • Hal Menarik Perhatian dari Wuling Cortez Darion, Satu-Satunya MPV Punya Versi EV & PHEV
      Hal Menarik Perhatian dari Wuling Cortez Darion, Satu-Satunya MPV Punya Versi EV & PHEV
      Muhammad Hafid . Hari ini
    • Honda Ramaikan GIIAS Makassar 2025: Tebar Promo Rayakan Penjualan 35 Ribu Brio di Sulsel
      Honda Ramaikan GIIAS Makassar 2025: Tebar Promo Rayakan Penjualan 35 Ribu Brio di Sulsel
      Bangkit Jaya . Hari ini
    • Lanjutkan Debut, Mitsubishi Destinator Tebar Pesona di GIIAS Makassar 2025
      Lanjutkan Debut, Mitsubishi Destinator Tebar Pesona di GIIAS Makassar 2025
      Setyo Adi . Hari ini
    • Suzuki Fronx Flex Fuel Concept Tawarkan Solusi Ramah Lingkungan Tanpa Beralih ke EV
      Suzuki Fronx Flex Fuel Concept Tawarkan Solusi Ramah Lingkungan Tanpa Beralih ke EV
      Zenuar Yoga . Hari ini
    • Bukan Sekadar Mobil Listrik, Mazda Kembangkan Bahan Bakar Dari Sejenis Rumput Laut
      Bukan Sekadar Mobil Listrik, Mazda Kembangkan Bahan Bakar Dari Sejenis Rumput Laut
      Eka Zulkarnain H . Hari ini

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Advisory Stories
    • Road Test
    • Hyundai Elexio Meluncur di Cina, Daya Tempuhnya Lebih Jauh dari Kona EV
      Hyundai Elexio Meluncur di Cina, Daya Tempuhnya Lebih Jauh dari Kona EV
      Anjar Leksana . Hari ini
    • Chery Perkenalkan Tiggo 9 CSH untuk Warga Kota Angin Mamiri
      Chery Perkenalkan Tiggo 9 CSH untuk Warga Kota Angin Mamiri
      Setyo Adi Nugroho . Hari ini
    • Biaya Servis Wuling Darion EV dan PHEV Beserta Garasi Kendaraan
      Biaya Servis Wuling Darion EV dan PHEV Beserta Garasi Kendaraan
      Anjar Leksana . Hari ini
    • Sebelum Marak BEV, Honda Sudah Dorong Netral Karbon Lewat Mobil Hidrogen Pertamanya Ini
      Sebelum Marak BEV, Honda Sudah Dorong Netral Karbon Lewat Mobil Hidrogen Pertamanya Ini
      Bangkit Jaya Putra . Hari ini
    • Mercedes-Benz Indonesia Resmi Hadirkan Maybach EQS 680 SUV, Definisi Baru Kemewahan SUV Listrik
      Mercedes-Benz Indonesia Resmi Hadirkan Maybach EQS 680 SUV, Definisi Baru Kemewahan SUV Listrik
      Wahyu Hariantono . 05 Nov, 2025
    • Geber Langsung Honda Super One Prototype di Jepang, Bekalnya Pas Buat Konsumen Indonesia
      Geber Langsung Honda Super One Prototype di Jepang, Bekalnya Pas Buat Konsumen Indonesia
      Bangkit Jaya Putra . Hari ini
    • Wuling Cortez Darion Resmi Meluncur, Tantang Banyak Segmen MPV Indonesia
      Wuling Cortez Darion Resmi Meluncur, Tantang Banyak Segmen MPV Indonesia
      Muhammad Hafid . 05 Nov, 2025
    • 7 Mobil Konsep Paling Menarik Perhatian di JMS 2025
      7 Mobil Konsep Paling Menarik Perhatian di JMS 2025
      Setyo Adi Nugroho . 03 Nov, 2025
    • Menelusuri Sejarah Dimulainya Kendaraan Suzuki di Dunia, dari Mesin Tenun hingga Mobil Modern
      Menelusuri Sejarah Dimulainya Kendaraan Suzuki di Dunia, dari Mesin Tenun hingga Mobil Modern
      Zenuar Yoga . 31 Okt, 2025
    • Ketangguhan Ladder Frame di Mitsubishi Pajero Sport, Siap Hadapi Medan Berat dan Jalanan Kota
      Ketangguhan Ladder Frame di Mitsubishi Pajero Sport, Siap Hadapi Medan Berat dan Jalanan Kota
      Ardiantomi . 31 Okt, 2025
    • Beberapa Langkah Perawatan Aki di Kendaraan Elektrifikasi
      Beberapa Langkah Perawatan Aki di Kendaraan Elektrifikasi
      Setyo Adi Nugroho . 25 Okt, 2025
    • Memasuki Musim Hujan, Waspada Risiko Aquaplaning Saat Berkendara
      Memasuki Musim Hujan, Waspada Risiko Aquaplaning Saat Berkendara
      Setyo Adi Nugroho . 16 Okt, 2025
    • Benarkah Melihat Penyakit Mobil Bisa Dilihat dari Warna Asap Knalpot Saja?
      Benarkah Melihat Penyakit Mobil Bisa Dilihat dari Warna Asap Knalpot Saja?
      Anjar Leksana . 14 Okt, 2025
    • Bingung Servis Mobil Berdasarkan Waktu atau Jarak Tempuh? Ini Penjelasannya
      Bingung Servis Mobil Berdasarkan Waktu atau Jarak Tempuh? Ini Penjelasannya
      Anjar Leksana . 08 Okt, 2025
    • Waspada Berburu Mobil Seken Murah, Ini Cara Cek Unit Bekas Tabrakan
      Waspada Berburu Mobil Seken Murah, Ini Cara Cek Unit Bekas Tabrakan
      Anjar Leksana . 01 Okt, 2025
    • Test Drive Jaecoo J5 EV: SUV Listrik Nyaman, Torsi Instan, dan Konsumsi Daya Super Irit
      Test Drive Jaecoo J5 EV: SUV Listrik Nyaman, Torsi Instan, dan Konsumsi Daya Super Irit
      Setyo Adi Nugroho . 30 Okt, 2025
    • Road Test Hyundai Santa Fe 1.6T-GDi HEV Calligraphy: SUV Keluarga Modern yang Siap Menjelajah Jarak Jauh
      Road Test Hyundai Santa Fe 1.6T-GDi HEV Calligraphy: SUV Keluarga Modern yang Siap Menjelajah Jarak Jauh
      Muhammad Hafid . 23 Okt, 2025
    • Road Test GWM Ora 03: EV Funky Cocok untuk Anak Muda
      Road Test GWM Ora 03: EV Funky Cocok untuk Anak Muda
      Wahyu Hariantono . 22 Okt, 2025
    • First Drive GWM Tank 300 Diesel: Nyaman di Aspal, Galak di Medan Berat
      First Drive GWM Tank 300 Diesel: Nyaman di Aspal, Galak di Medan Berat
      Muhammad Hafid . 17 Okt, 2025
    • First Drive Chery Tiggo 9 CSH AWD: SUV Keluarga Berjiwa Kencang!
      First Drive Chery Tiggo 9 CSH AWD: SUV Keluarga Berjiwa Kencang!
      Anjar Leksana . 15 Okt, 2025