Ini Cara Kerja Side View Assist di Skuter BMW
MUENCHEN, 25 September 2015 – BMW baru saja melansir inkarnasi dua maxi-skuter terbaru mereka C650 Sport dan C650 GT. Ada beberapa teknologi baru yang disematkan pabrikan Bavarian itu. Salah satunya adalah Side View Assist.
Teknologi ini sebenarnya tidak terlalu baru tapi lebih banyak digunakan untuk roda empat bukan roda dua. Meski mendapat nama lumayan keren, Side View Assist sebenarnya berfungsi sangat sederhana yaitu memungkinkan pengendara untuk mengetahui kendaraan lain yang mendekat dari belakang.
Prinsipnya Side View Assist menggunakan 4-sensor, tidak berbeda dengan sistem sensor parkir. Kisaran kemampuan sensor ini sekitar 5 meter. Dua di antaranya ditempatkan di bagian ekor skuter, sementara dua lainnya di bagian depan.
Ketika ada kendaraan mendekati dari belakang, dengan kecepatan yang tidak melebihi 10 km/jam, makan sensor akan mendeteksi. Sensor memberikan peringatan lewat lampu yang berkedip di lengan kaca spion.
Side View Assist bekerja dengan kecepatan berkisar antara 25 dan 80 km/jam. Fitur ini masih berada dalam daftar fitur opsional di BMW Motorrad.
Berikut videonya…
https://www.youtube.com/watch?v=IGQR2ecJkOs
RAJU FEBRIAN
Berita Terkait:
BMW C650 Sport dan C650 GT 2015
Artikel Unggulan
- Terbaru
- Populer
Artikel yang direkomendasikan untuk anda
Motor Unggulan
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Motor dari Oto
- Berita
- Artikel Feature
- Advisory Stories
- Road Test