Ini Maksud Winglet di Honda CBR250RR

Ini Maksud Winglet di Honda CBR250RR
JAKARTA, 27 Juli 2016 – PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya memperlihatkan sosok CBR250RR dengan dual silinder di hadapan masyarakat Indonesia. Selain memiliki mesin dengan dua silinder berkapasitas 250cc motor ini banyak mencuri perhatian. Mengusung desain bertema “Speed Shape” motor berlogo kepakan sayap ini menghadirkan tampilan menarik dan fungsional sehingga memberikan kesenangan pengalaman berkendara bahkan sebelum motor ini dikendarai. Menariknya, dalam fairing besarnya tersebut terdapat “sayap kecil” mirip winglet di bagian bawah dengan tulisan CBR. Penasaran dengan fungsi dari bagian “menonjol” tersebut Motovaganza menanyakannya kepada Kenji Kawai, Research and Development, LPL Honda co.ltd Motorcycles Center. Menurutnya, Honda telah banyak meriset khusus bagian desain pada CBR250RR terbarunya ini. Honda CBR memiiki filosofi sebuah motor sport dengan performa tinggi namun nyaman dikendarai serta aman dalam berkendara. Atas dasar itulah tim Honda melakukan rangkaian panjang untuk mendesain motor Honda CBR250RR ini. “Sebenarnya itu bukanlah winglet, kami membuatnya berdasarkan ilmu aerodinamika untuk mereduksi tekanan angin agar motor ini dapat melakukan maneuver dengan mantab dan nyaman meski dalam kondisi kecepatan tinggi,” ujar Kawai sembari menunjukan bagian kecil tersebut. Ia juga menambahkan, “Jika mesin dual silinder milik Honda CBR250RR sengaja dibuat kompak dengan kelebaran layaknya mesin satu silinder dikarenakan agar motor ini tidak terlalu lebar dibagian mesin." Honda CBR250RR mengunakan mesin generasi terbaru DOHC 4-valve twin-cylinder dengan kode K64 #2 AHM berkapasitas 250cc. adanya label AHM pada “balok” mesin Honda CBR250RR ini memang menunjukan jika mesin ini 60% dibuat di Indonesia tepatnya di pabrik milik AHM, Karawang – Jawa Barat. Honda CBR250RR didesain menyesuaikan karakter lalu lintas di Indonesia, oleh sebab itu Honda CBR250RR sudah dibekali dengan 3 mode pilihan berkendara yakni Sport+ , Sport dan Comfort. ANDHIKA KRESNA

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • TKDN Sudah 40 persen, Charged Rimau Bisa Beli Pakai Harga Subsidi
    TKDN Sudah 40 persen, Charged Rimau Bisa Beli Pakai Harga Subsidi
    Zenuar Yoga . 14 Jun, 2024
  • TVS Indonesia Mulai Jual Skuter Listrik iQube S, Intip Fitur Canggihnya
    TVS Indonesia Mulai Jual Skuter Listrik iQube S, Intip Fitur Canggihnya
    Zenuar Yoga . 14 Jun, 2024
  • Keeway Indonesia Luncurkan Moge Cruiser Napoleonbob 500 Seharga Rp178 juta di JFK 2024
    Keeway Indonesia Luncurkan Moge Cruiser Napoleonbob 500 Seharga Rp178 juta di JFK 2024
    Zenuar Yoga . 13 Jun, 2024
  • Kawasaki Indonesia Akhirnya Luncurkan W175 Versi Injeksi
    Kawasaki Indonesia Akhirnya Luncurkan W175 Versi Injeksi
    Zenuar Yoga . 13 Jun, 2024
  • Bedah Varian Termahal Yamaha Nmax Turbo Tech Max Ultimate
    Bedah Varian Termahal Yamaha Nmax Turbo Tech Max Ultimate
    Setyo Adi Nugroho . 13 Jun, 2024
  • Pertarungan All New Honda Beat Street vs Suzuki Nex Crossover vs Yamaha X-Ride, Siapa Terbaik?
    Pertarungan All New Honda Beat Street vs Suzuki Nex Crossover vs Yamaha X-Ride, Siapa Terbaik?
    Zenuar Yoga . 07 Jun, 2024
  • Cek Fakta Menarik All New Honda Beat Series yang Terjual 23 juta Unit
    Cek Fakta Menarik All New Honda Beat Series yang Terjual 23 juta Unit
    Zenuar Yoga . 06 Jun, 2024
  • Opsi Motor Yamaha Pakai Teknologi Y-Connect, Harga Mulai dari Rp21 jutaan
    Opsi Motor Yamaha Pakai Teknologi Y-Connect, Harga Mulai dari Rp21 jutaan
    Zenuar Yoga . 15 Mei, 2024
  • Adu Varian Tertinggi Yamaha Lexi LX 155 dengan Honda Stylo 160, Siapa Unggul?
    Adu Varian Tertinggi Yamaha Lexi LX 155 dengan Honda Stylo 160, Siapa Unggul?
    Zenuar Yoga . 24 Apr, 2024
  • Update Motor Sport Yamaha 150 cc Pasca Lebaran 2024, Termurah Rp20 jutaan
    Update Motor Sport Yamaha 150 cc Pasca Lebaran 2024, Termurah Rp20 jutaan
    Zenuar Yoga . 22 Apr, 2024
  • Tips Mudah Menjaga Keawetan Cat Doff pada Motor
    Tips Mudah Menjaga Keawetan Cat Doff pada Motor
    Alvando Noya . 10 Mei, 2024
  • Agar Tetap Optimal, Lakukan Hal Ini Setelah Motor Dipakai Mudik
    Agar Tetap Optimal, Lakukan Hal Ini Setelah Motor Dipakai Mudik
    Zenuar Yoga . 16 Apr, 2024
  • Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Zenuar Yoga . 08 Apr, 2024
  • Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2024
  • Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 21 Mar, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Street: Ubahan Bikin Pengendalian Lebih Asyik!
    First Ride All New Honda Beat Street: Ubahan Bikin Pengendalian Lebih Asyik!
    Zenuar Yoga . 06 Jun, 2024
  • Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Setyo Adi Nugroho . 08 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    Bangkit Jaya Putra . 07 Feb, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    Setyo Adi Nugroho . 04 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    Anindiyo Pradhono . 01 Feb, 2024