Mencari Perbedaan All-new Hyundai Santa Fe Hybrid dan Gasoline ICE

Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy

Generasi kelima Hyundai Santa Fe menampilkan inovasi menarik dengan powertrain baru yang menggabungkan mesin turbo dan motor listrik. Teknologi hybrid ini akhirnya menggantikan mesin diesel. Lebih canggih, ia menawarkan performa yang menyenangkan dan efisiensi yang tinggi.

All-new Hyundai Santa Fe 1.6T GDi Hybrid tidak hanya menawarkan satu pilihan mesin. Hyundai juga menyediakan opsi mesin gasoline 2.5 GDi naturally aspirated, cocok bagi yang menginginkan teknologi yang lebih sederhana.

Mengikuti kebiasaan konsumen di Indonesia, model tertinggi biasanya yang paling laris. Demikian pula dengan Santa Fe baru, varian termahal dengan mesin hybrid menjadi yang paling banyak dipesan. Sejak diluncurkan beberapa waktu lalu, SUV lokal ini telah dipesan sekitar 1.400 unit. Namun, Hyundai tidak menyediakan data spesifik mengenai proporsi pemesanan antara hybrid dan gasoline.

Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy

Kami mendapat kesempatan untuk mengenal lebih dekat all-new Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy. Dengan harga Rp784,5 juta, model ini jauh lebih terjangkau dibandingkan versi hybrid Calligraphy yang dihargai Rp869,6 juta. Meskipun sebagian besar fitur kenyamanan dan keselamatan serupa, kami menemukan beberapa perbedaan yang signifikan.

Secara visual, membedakan model hybrid dan gasoline bisa menjadi tantangan. Untuk memastikannya, periksa bagasi untuk mencari emblem hybrid. Perhatikan juga detail roda; Santa Fe 2.5 GDi menggunakan pelek berukuran lebih besar, yaitu 21 inci dengan ban 245/45, sementara model hybrid menggunakan pelek 20 inci dengan ban yang lebih lebar, 255/45. Selebihnya, keduanya tampak serupa.

Interior kedua model hampir tidak bisa dibedakan. Yang perlu diperhatikan adalah panel instrumen. Jika masih tidak yakin, coba hidupkan mesinnya. Fitur-fitur yang lengkap pada trim Calligraphy memberikan tingkat kemewahan yang sama. Material berkualitas tinggi dengan balutan kulit Nappa dan konfigurasi 6 kursi dengan captain seat di tengah menawarkan kenyamanan maksimal.

Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy

Fitur-fitur yang ditawarkan sangat memanjakan pengguna. Ini termasuk pengaturan kursi elektrik yang juga berlaku untuk captain seat, kursi depan yang dapat dipanaskan dan diventilasi, kursi belakang yang dapat dipanaskan, sistem audio Bose, pengisi daya nirkabel, Bluelink, serta koneksi Android Auto dan Apple CarPlay, dan masih banyak lagi.

Trim Calligraphy tentunya juga dilengkapi peranti Hyundai SmartSense komplet. Mulai dari Surround View Monitor (SVM), Forward Collision-Avoidance Assist - Car/Pedestrian/Cyclist Detection (FCA - CAR/PED/CYC), Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) dan Blind-Spot View Monitor (BVM), Lane Following Assist (LFA), Smart Cruise Control (SCC) with Stop & Go, Parking Collision-avoidance Assist (PCA), High Beam Assist (HBA) dan Parking Distance Warning (PDW).

Perbedaan yang paling mencolok terletak pada sektor penggerak. Di balik kap mesin, terdapat unit Smartstream G2.5 GDi 4-silinder 2.497 cc yang naturally aspirated, menghasilkan tenaga sebesar 194 PS pada 6.100 rpm dan torsi maksimum 246 Nm pada 4.000 rpm. Angka ini kalah jauh dibandingkan dengan varian hybrid yang menawarkan output 235 PS dan torsi 367 Nm, berkat kombinasi mesin turbo 1,6-liter dan motor listrik.

Mesin Hyundai Santa Fe 2.5 GDi Calligraphy

Transmisi yang digunakan juga berbeda. Kedua varian menggunakan transmisi otomatis torque converter, namun 2.5 GDi memiliki jumlah gear 8-percepatan, sedangkan hybrid hanya 6-percepatan.

Namun, perbedaan akselerasi antara keduanya tidak terlalu signifikan. Varian 2.5 GDi diklaim mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 11,5 detik, sedangkan 1.6T-GDi HEV hanya membutuhkan 9,5 detik. Untuk kecepatan maksimum, model ICE lebih unggul dengan kecepatan puncak 198 km/jam, sementara hybrid mencapai 190 km/jam.

Beberapa perbedaan lainnya tidak terlihat secara kasat mata, seperti pada sistem power steering yang digunakan. Model ICE menggunakan Column mounted Motor Driven Power Steering (C-MDPS), sedangkan varian hybrid menggunakan Rack mounted Motor Drive Power Steering (R-MDPS). Perbedaan ini tidak memberikan pengaruh yang signifikan, hanya letak motor power steering yang berbeda; C-MDPS terletak di kolom setir, sementara R-MDPS terpasang di rack gear.

Terakhir, varian 2.5 GDi menawarkan lebih banyak pilihan Drive Mode, yaitu Eco Mode, Normal Mode, Sport Mode, dan Smart Mode. Sementara itu, varian hybrid hanya memiliki Eco Mode, Sport Mode, dan Smart Mode. (Odi)

Baca Juga: Test Drive All New Hyundai Santa Fe ke Kamojang, Bisa Seirit Ini

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Hal-Hal Penting Yang Perlu Diketahui Dari SUV Listrik iCAR V23
    Hal-Hal Penting Yang Perlu Diketahui Dari SUV Listrik iCAR V23
    Eka Zulkarnain H . Hari ini
  • Tiba-Tiba Honda Prelude Meluncur di Indonesia, Harganya Tidak Semahal Itu
    Tiba-Tiba Honda Prelude Meluncur di Indonesia, Harganya Tidak Semahal Itu
    Setyo Adi . 23 Jan, 2026
  • Mengenal Lebih Dekat Brand Mobil iCAR Asal Cina
    Mengenal Lebih Dekat Brand Mobil iCAR Asal Cina
    Eka Zulkarnain H . 23 Jan, 2026
  • iCAR Dipastikan Buka Pre-Booking V23 di IIMS 2026 Februari Nanti
    iCAR Dipastikan Buka Pre-Booking V23 di IIMS 2026 Februari Nanti
    Eka Zulkarnain H . 23 Jan, 2026
  • Volkswagen Luncurkan ID. Buzz BOZZ White, Tawarkan Oase 'Quite Luxury'
    Volkswagen Luncurkan ID. Buzz BOZZ White, Tawarkan Oase 'Quite Luxury'
    Setyo Adi . 23 Jan, 2026

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Komitmen Layanan Purnajual, Jaecoo Resmikan Showroom di Semarang
    Komitmen Layanan Purnajual, Jaecoo Resmikan Showroom di Semarang
    Setyo Adi Nugroho . Hari ini
  • iCAR V23: SUV Listrik Baru dari Chery Group Siap Debut di Indonesia
    iCAR V23: SUV Listrik Baru dari Chery Group Siap Debut di Indonesia
    Eka Zulkarnain . 23 Jan, 2026
  • Showroom Lepas Sunter, Hadirkan Fasilitas Premium 3S
    Showroom Lepas Sunter, Hadirkan Fasilitas Premium 3S
    Setyo Adi Nugroho . 23 Jan, 2026
  • Kia Beri Peluang Anak Indonesia Merumput di FIFA World Cup 2026
    Kia Beri Peluang Anak Indonesia Merumput di FIFA World Cup 2026
    Setyo Adi Nugroho . 23 Jan, 2026
  • Arista Group Resmi Pasarkan Kendaraan Niaga Listrik Farizon
    Arista Group Resmi Pasarkan Kendaraan Niaga Listrik Farizon
    Ardiantomi . 23 Jan, 2026
  • Lima Fakta Menarik Prelude, Sedan Coupe Sport Terbaru Honda
    Lima Fakta Menarik Prelude, Sedan Coupe Sport Terbaru Honda
    Setyo Adi Nugroho . Hari ini
  • Dua Putaran Menegangkan di Zhengzhou: Impresi Perdana Jajal Supercar EV Yangwang U9
    Dua Putaran Menegangkan di Zhengzhou: Impresi Perdana Jajal Supercar EV Yangwang U9
    Setyo Adi Nugroho . 23 Jan, 2026
  • Melihat BYD Di-Space, Museum dan Tempat Edukasi NEV Canggih dari BYD
    Melihat BYD Di-Space, Museum dan Tempat Edukasi NEV Canggih dari BYD
    Setyo Adi Nugroho . 20 Jan, 2026
  • Mega Factory BYD Zhengzhou, Revolusi EV Global BYD
    Mega Factory BYD Zhengzhou, Revolusi EV Global BYD
    Setyo Adi Nugroho . 20 Jan, 2026
  • Sinyal Kuat Kehadiran Denza B5 di Indonesia, Begini Impresinya
    Sinyal Kuat Kehadiran Denza B5 di Indonesia, Begini Impresinya
    Setyo Adi Nugroho . 20 Jan, 2026
  • Pilihan Asuransi Jenis Apa yang Tepat untuk Mobil saat Musim Hujan dan Banjir?
    Pilihan Asuransi Jenis Apa yang Tepat untuk Mobil saat Musim Hujan dan Banjir?
    Anjar Leksana . 22 Jan, 2026
  • Hati-hati Mobil Kebanjiran, Hal Penting Ini Wajib Dilakukan Agar Tak Tertolak Asuransi
    Hati-hati Mobil Kebanjiran, Hal Penting Ini Wajib Dilakukan Agar Tak Tertolak Asuransi
    Anjar Leksana . 20 Jan, 2026
  • Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
    Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
    Muhammad Hafid . 14 Jan, 2026
  • Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
    Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
    Setyo Adi Nugroho . 24 Des, 2025
  • Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
    Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
    Anjar Leksana . 24 Des, 2025
  • Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
    Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
    Setyo Adi Nugroho . 07 Jan, 2026
  • Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
    Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
    Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
  • Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
    Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
    Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
  • Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
    Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
    Wahyu Hariantono . 04 Des, 2025
  • Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Ardiantomi . 20 Nov, 2025