Mengenal Tsubasa, Sepeda Motor Saksi Sejarah Perkembangan Daihatsu

Daihatsu Tsubasa

Japan Mobility Show 2023 tak hanya menyuguhkan konsep dan inovasi teknologi. Seperti dilakukan Daihatsu, turut memajang sederet kendaraan lawas sebagai bagian dari perjalanan dan perkembangan perusahaan. Paling menyita perhatian adalah sebuah sepeda motor roda tiga bernama Daihatsu Ha atau dikenal juga sebagai Tsubasa. Ternyata menyimpan sejarah bagaimana awal perkembangan Daihatsu menjadi seperti sekarang ini.

KEY TAKEAWAYS

  • Perusahaan menjual lebih dari 5.000 Tsubasa dalam berbagai level trim dan mesin yang berbeda

    Kendaraan ini berakhir pada 1937 dan tidak pernah kembali setelah perang
  • Kilas balik mengenai berdirinya Daihatsu dulu. Mulanya, perusahaan memulai bisnis sebagai pembuat mesin, membangun pabrik bertenaga diesel dan gas. Semua itu dirancang dengan baik untuk aplikasi industri maupun pertanian. Mereka bahkan sempat membikin mesin perahu. Kemudian menjualnya ke perusahaan lain. Nah, 20 tahun berselang muncul gagasan dan berupaya memproduksi kendaraan secara utuh sendiri. Singkat cerita, Ha atau Tsubasa dilahirkan sebagai kendaraan pertama, roda tiga.

    Model Ha pertama memulai debutnya pada 1930. Kalau Anda lihat, bentuknya mirip dengan gaya Harley-Davidson. Kalau sekarang, bentuknya banyak ditiru produsen roda tiga asal Cina yang kerap ditemui di Indonesia. Nah, Tsubasa ditenagai oleh mesin tunggal berpendingin udara 500 cc produksi sendiri. Enjin ini kemudian dikawinkan bersama transmisi tiga kecepatan yang digerakkan secara manual.

    Daihatsu Tsubasa

    Dilihat dari desain Daihatsu Tsubasa pada era akhir 1920-an dan awal 1930-an, tampak normal sebagai kendaraan pekerja. Ia memiliki tangki besar berbentuk membulat dengan sisipan panel instrumen di atasnya. Setang menjulang dan memanjang ke samping. Suspensi depan gunakan per (pegas) di atas sepatbor. Sorot lampu juga dibikin bulat berikut tepian kromium. Lalu jok besar pakai pelana tunggal. Menarik, sebab pada zamannya, ia sudah menggunakan pelek gaya racing enam palang dan disemprot cat kuning.

    Lanjut bagian bak belakang. Tsubasa dianggap sebagai sebuah truk pick-up kecil. Kendaraan memiliki tempat kargo luas yang bertumpu di kedua roda belakang serta diferensial. Spar rangka ganda memanjang ke depan dari kotak kargo. Sehingga tulangan tampak besar nan kokoh. Daihatsu juga memperhatikan aspek keamanan pengguna dengan menyediakan penutup kaki pengendara berupa tameng pelindung tulang kering. Secara keseluruhan desainnya sangat bagus dan terlihat keren. Kala itu, kendaraan diterima pasar sangat baik dan amat populer.

    Fakta menarik soal kendaraan roda tiga ini. Banyak pengguna bertahun-tahun menyebut Ho sebagai singkatan dari Hatsudoki Seizo. Asal tahu, pabrikan mesin yang berbasis di Osaka ini merupakan cikal bakal Daihatsu.

    Perusahaan menjual lebih dari 5.000 Tsubasa dalam berbagai level trim dan mesin yang berbeda. Selama masa ini Tentara Kekaisaran Jepang membeli beberapa unit untuk digunakan sebagai pengangkut kargo ringan dan dipakai selama aksi menjelang Perang Dunia II. Kendaraan ini berakhir pada 1937 dan tidak pernah kembali setelah perang. Sebaliknya, perusahaan mengalihkan perhatiannya ke micro-car roda tiga dan mobil kecil. Supaya banyak khalayak tahu, mereka memamerkannya kembali di booth Daihatsu, Japan Mobility Show 2023. Juga merupakan bagian dari tonggak sejarah sebagai kendaraan utuh buatan perusahaan. (Alx/Odi)

     

    Baca Juga: Daihatsu Pajang Calon Penerus Copen di Japan Mobility Show 2023

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Motor Unggulan

    • Yang Akan Datang

    Artikel Motor dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Advisory Stories
    • Road Test
    • Pembalap Astra Honda, Kiandra Ramadhipa Cetak Sejarah di Kancah Balap Eropa
      Pembalap Astra Honda, Kiandra Ramadhipa Cetak Sejarah di Kancah Balap Eropa
      Zenuar Yoga . 09 Jul, 2025
    • QJMotor Indonesia Rilis Mini Sport CiTo 150 Bertransmisi Matik!
      QJMotor Indonesia Rilis Mini Sport CiTo 150 Bertransmisi Matik!
      Anjar Leksana . 08 Jul, 2025
    • Honda CUV e: Dapat Potongan Besar, Harga Jadi Setara Honda Beat!
      Honda CUV e: Dapat Potongan Besar, Harga Jadi Setara Honda Beat!
      Anjar Leksana . 08 Jul, 2025
    • Yamaha Segarkan X-Ride 2025 dengan Grafis dan Warna Anyar
      Yamaha Segarkan X-Ride 2025 dengan Grafis dan Warna Anyar
      Anjar Leksana . 08 Jul, 2025
    • Euro Motor Samurai 155, Versi KW Super Honda Vario 160
      Euro Motor Samurai 155, Versi KW Super Honda Vario 160
      Anjar Leksana . 04 Jul, 2025
    • Ini Kelengkapan Gear Ultima yang Bikin Perjalanan Touring Jakarta-Yogyakarta Jadi Menyenangkan
      Ini Kelengkapan Gear Ultima yang Bikin Perjalanan Touring Jakarta-Yogyakarta Jadi Menyenangkan
      Zenuar Yoga . 03 Jul, 2025
    • Yamaha Mio: Sang Legenda yang Tak Pernah Padam dan Kembali Berjaya di Tengah Gempuran Skutik modern
      Yamaha Mio: Sang Legenda yang Tak Pernah Padam dan Kembali Berjaya di Tengah Gempuran Skutik modern
      Zenuar Yoga . 02 Jul, 2025
    • 6 Kelebihan Maka Cavalry: Motor Listrik Enak Buat Harian dan Touring Tipis
      6 Kelebihan Maka Cavalry: Motor Listrik Enak Buat Harian dan Touring Tipis
      Ardiantomi . 01 Jul, 2025
    • Adu Gengsi Skutik Canggih! Yamaha Nmax Turbo vs Honda PCX160 Roadsync, Mana Layak Dipilih?
      Adu Gengsi Skutik Canggih! Yamaha Nmax Turbo vs Honda PCX160 Roadsync, Mana Layak Dipilih?
      Zenuar Yoga . 10 Jun, 2025
    • Cari Skutik Nyaman Buat Perjalanan Jauh? Ini Rekomendasinya
      Cari Skutik Nyaman Buat Perjalanan Jauh? Ini Rekomendasinya
      Zenuar Yoga . 09 Jun, 2025
    • Yamaha Mio M3 125: Skutik Lincah yang Mudah Dimodifikasi
      Yamaha Mio M3 125: Skutik Lincah yang Mudah Dimodifikasi
      Zenuar Yoga . 03 Jul, 2025
    • Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
      Tips Rawat Baterai Motor Listrik Agar Awet ala United E-Motor
      Bangkit Jaya Putra . 21 Apr, 2025
    • Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
      Wajib Lakukan Ini Bila Motor Ditinggal Mudik Lebaran
      Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
    • Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
      Biar Aman, 7 Komponen Ini Wajib Diperiksa Sebelum Mudik Menggunakan Motor
      Zenuar Yoga . 27 Mar, 2025
    • Terpaksa Mudik Pakai Motor, Perhatikan Hal Ini Sebelum Berangkat
      Terpaksa Mudik Pakai Motor, Perhatikan Hal Ini Sebelum Berangkat
      Zenuar Yoga . 18 Mar, 2025
    • Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
      Test Ride Maka Cavalry: Jadi Standar Skutik Listrik Lokal yang Ideal
      Bangkit Jaya Putra . 04 Mar, 2025
    • First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
      First Ride 4 Model QJMotor: Mana yang Cocok untuk Anda?
      Zenuar Yoga . 03 Mar, 2025
    • Test Ride New Honda PCX 160 Roadsync: Teknologi Tepat Guna untuk Berkendara Nyaman
      Test Ride New Honda PCX 160 Roadsync: Teknologi Tepat Guna untuk Berkendara Nyaman
      Setyo Adi Nugroho . 27 Feb, 2025
    • First Ride Yamaha Aerox Alpha: Pembuktian Matic Sport Bukan Cuma Gimik
      First Ride Yamaha Aerox Alpha: Pembuktian Matic Sport Bukan Cuma Gimik
      Bangkit Jaya Putra . 16 Jan, 2025
    • First Ride Honda CUV e: Senyap dan Bertenaga
      First Ride Honda CUV e: Senyap dan Bertenaga
      Zenuar Yoga . 02 Jan, 2025