Omoda 5 EV Bakal Jadi Mobil Listrik Chery Pertama untuk Pasar Indonesia

Chery omoda 5 ev

Chery memajang Omoda 5 EV di GIIAS 2023. Perkenalannya tak lama setelah debut global di Shanghai Auto Show, April lalu. Model ini terlahir karena melihat kesuksesan model konvensional. Di Tiongkok permintaannya tinggi, makanya Chery percaya diri membawanya juga untuk pasar Indonesia. Namun Omoda 5 EV belum langsung dijual. Jika berminat, konsumen bisa langsung memesan dengan uang tanda jadi sebesar Rp10 juta.

KEY TAKEAWAYS

  • Chery Omoda 5 EV memiliki daya jelajah sejauh 450 km

    Mengusung fitur Vehicle to Load (V2L), driver monitoring system, serta didukung kekuatan prosesor Qualcomm 8155 chip
  • Seperti dipaparkan oleh Shawn Xu, Presiden PT Chery Sales Indonesia (CSI) dalam keterangannya. Pembukaan pemesanan Omoda 5 EV dilakukan karena antusiasme dan respons positif berbagai pihak.  "Kami membuka pemesanan Omoda 5 EV hingga 20 Agustus atau selama GIIAS 2023. Biaya pemesanan untuk mendapatkan Omoda 5 EV hanya Rp10 juta," ucap Shawn Xu

    Xu pernah mengungkapkan, model setir kanan akan hadir dan pastinya akan tiba di Indonesia. Dan model yang dipajang di GIIAS 2023 benar setir kanan. Bila sesuai rencana, Chery akan resmi menjual Omoda 5 EV pada akhir 2023. Ini juga sesuai dengan pemaparan rencana Chery hingga 2024 mendatang. Akan ada dua produk baru selain Omoda 5 EV yang akan mengaspal tahun depan. Salah satunya bahkan mengusung teknologi Plug In Hybrid Electric Vehicle (PHEV).

    Perkenalan perdana Omoda 5 EV di Indonesia akan membuat Chery mendata minat konsumen yang menginginkan model ini. Chery pun akan melakukan perakitan lokal untuk kemudian diekspor ke berbagai negara di dunia. Pihak Chery saat ini terus bernegosiasi dengan pemerintah untuk melakukan produksi Omoda 5 EV di Indonesia. Harapannya, langkah ini akan dimulai pada awal tahun depan atau lebih cepat akhir 2023.

    "Makanya soal harga, besarannya belum kita ungkapkan. Kita masih tunggu regulasi pemerintah tentang CKD dan semuanya. Tapi, yang pasti kita akan mulai CKD," jelas Xu, (10/8).

    Baca Juga: Skema Cicilan Chery Omoda 5 Comfort Z Tipe Termurah

    omoda 5 ev 1

    Qu Ji Zong, Executive Vice President of CSI juga mengutarakan hal serupa.  Melokalisasi perakitan Omoda 5 EV di Indonesia adalah salah satu strategi yang tengah disiapkan Chery. Langkah lainnya yang tengah disiapkan adalah melakukan R&D di Indonesia beserta kesiapan suku cadang yang akan memenuhi kebutuhan komponen dan menghadirkan layanan yang memuaskan konsumen.

    "Jadi pertanyaan soal harga, semua itu baru bisa ditentukan setelah kejelasan dari pemerintah. Dari kami, TKDN sudah dihitung, tinggal bagaimana peraturan dari pemerintah nantinya. Setelah itu hadir, perhitungannya akan akurat dan kepastian soal harga bisa diumumkan," ucap Qu.

    Bicara Omoda 5 EV, sekilas desainnya menyerupai model ICE. Hanya saja wajahnya sangat berbeda. Tidak ada grille besar dan lebar berganti tanpa kisi-kisi udara layaknya mobil listrik yang tak perlu asupan angin banyak. Lainnya masih seperti Omoda 5 yang memiliki desain futuristik. Ini dipertegas dengan bentuk lampu utama dan belakang jenis LED.

    Desain interiornya terlihat simpel tapi terkesan premium. Aksen kayu diberikan di dasbor dan konsol tengah dengan perpaduan warna biru-putih di bagian doortrim. Perhatian utama tertuju ke layar berukuran besar, 24,6 inci, yang menyambung sebagai head unit dan panel meter. Ada juga ambient light dengan pilihan 64 warna yang atraktif

    Daya jelajah Omoda 5 EV mampu mencapai 450 km dari baterai penuh. Waktu pengisian baterai terhitung singkat. Dari 30 persen hingga 80 persen cuma perlu 35 menit. Klaim konsumsi daya terhitung efisien yakni 15 kWh per 100 kilometer. EV ini juga mengusung fitur Vehicle to Load (V2L), driver monitoring system, serta didukung kekuatan prosesor Qualcomm 8155 chip untuk menjalankan beragam fitur kendaraan. (Sta/Odi)

     

    Baca Juga: Chery Omoda 5 EV Debut di Shanghai Auto Show 2023

    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Mobil Unggulan

    • Yang Akan Datang

    Artikel Mobil dari Carvaganza

    • Daihatsu Resmikan Fasilitas National Dojo Manufacturing Center di Subang
      Daihatsu Resmikan Fasilitas National Dojo Manufacturing Center di Subang
      Alvando Noya . Hari ini
    • BYD, Wuling dan Toyota Mesti Waspada Pada Tiga Model GAC AION Ini
      BYD, Wuling dan Toyota Mesti Waspada Pada Tiga Model GAC AION Ini
      Eka Zulkarnain H . Hari ini
    • VinFast Catat Lonjakan Pendapatan dan Penjualan EV di 2024, Fokus Pertumbuhan di 2025
      VinFast Catat Lonjakan Pendapatan dan Penjualan EV di 2024, Fokus Pertumbuhan di 2025
      Muhammad Hafid . Hari ini
    • Jetour G700 dan G900 Hadir di Shanghai Auto Show 2025, Punya Platform Berkemampuan Amfibi
      Jetour G700 dan G900 Hadir di Shanghai Auto Show 2025, Punya Platform Berkemampuan Amfibi
      Anjar Leksana . 26 Apr, 2025
    • LG Tarik Investasi Pabrik Baterai EV di Indonesia, Perusahaan Cina Langsung Masuk
      LG Tarik Investasi Pabrik Baterai EV di Indonesia, Perusahaan Cina Langsung Masuk
      Anjar Leksana . 26 Apr, 2025

    Artikel Mobil dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Advisory Stories
    • Road Test
    • Berkenalan dengan MG S5 EV, Calon SUV Listrik Terbaru di Indonesia
      Berkenalan dengan MG S5 EV, Calon SUV Listrik Terbaru di Indonesia
      Anindiyo Pradhono . Hari ini
    • VinFast Auto Ltd. Catat Pertumbuhan Signifikan pada 2024
      VinFast Auto Ltd. Catat Pertumbuhan Signifikan pada 2024
      Muhammad Hafid . 27 Apr, 2025
    • Model Baru di Shanghai Auto Show 2025 yang Berpeluang Dijual di Indonesia
      Model Baru di Shanghai Auto Show 2025 yang Berpeluang Dijual di Indonesia
      Alvando Noya . 27 Apr, 2025
    • Teknologi AI Canggih dan Visi Mobilitas Masa Depan Jadi Sorotan Xpeng di Auto Shanghai 2025
      Teknologi AI Canggih dan Visi Mobilitas Masa Depan Jadi Sorotan Xpeng di Auto Shanghai 2025
      Setyo Adi Nugroho . 26 Apr, 2025
    • PEVS 2025 with ABJ Diramaikan 130 Lebih Peserta
      PEVS 2025 with ABJ Diramaikan 130 Lebih Peserta
      Zenuar Yoga . 26 Apr, 2025
    • Mengintip Pabrik Baterai GAC AION, Dari Riset Hingga Produksi Massal
      Mengintip Pabrik Baterai GAC AION, Dari Riset Hingga Produksi Massal
      Eka Zulkarnain . Hari ini
    • Seleksi Low SUV Incaran Bulan Ini, Ada Rush, BR-V, Terios, Stargazer X, Xpander Cross
      Seleksi Low SUV Incaran Bulan Ini, Ada Rush, BR-V, Terios, Stargazer X, Xpander Cross
      Setyo Adi Nugroho . 25 Apr, 2025
    • Daftar Harga Model LCGC Incaran Terbaru, Ada Sigra, Calya, Agya, Ayla, dan Brio Satya
      Daftar Harga Model LCGC Incaran Terbaru, Ada Sigra, Calya, Agya, Ayla, dan Brio Satya
      Setyo Adi Nugroho . 25 Apr, 2025
    • Sebelum Beli, Simak Fakta Tentang Ford Everest Sport Next-Gen
      Sebelum Beli, Simak Fakta Tentang Ford Everest Sport Next-Gen
      Muhammad Hafid . 24 Apr, 2025
    • Alasan-alasan Wuling Almaz RS Pro Hybrid Cocok Dijadikan Mobil Keluarga
      Alasan-alasan Wuling Almaz RS Pro Hybrid Cocok Dijadikan Mobil Keluarga
      Setyo Adi Nugroho . 24 Apr, 2025
    • Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
      Pentingnya Ganti Oli Kompresor AC Mobil Secara Rutin
      Muhammad Hafid . 15 Apr, 2025
    • Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
      Waspada Bahu Jalan dan Pahami Aturannya
      Setyo Adi Nugroho . 28 Mar, 2025
    • Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
      Lawan Kantuk saat Perjalanan Mudik, Pakai Cara Ini
      Setyo Adi Nugroho . 27 Mar, 2025
    • 5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
      5 Hal yang Mesti Disiapkan saat Mudik Bareng si Kecil Pakai Mobil Pribadi
      Anjar Leksana . 26 Mar, 2025
    • Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
      Tips Berkendara Nyaman dan Aman Selama Puasa Ramadhan
      Alvando Noya . 18 Mar, 2025
    • Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
      Road Test Hyundai Tucson 1.6T-GDi HEV: Seperti Nyetir EV!
      Anjar Leksana . 09 Apr, 2025
    • Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
      Road Test Mazda CX-80 PHEV: Performa Andal di Medan Pegunungan!
      Muhammad Hafid . 22 Mar, 2025
    • Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
      Road Test Haval Jolion Ultra HEV: Enak Buat ke Luar Kota
      Alvando Noya . 13 Mar, 2025
    • Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
      Test Drive BYD Sealion 7: Di Mana Letak Kelebihannya?
      Eka Zulkarnain . 03 Mar, 2025
    • First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
      First Drive Chery Tiggo Cross: Mengancam Lawan dengan Paket Fitur dan Harga!
      Setyo Adi Nugroho . 12 Feb, 2025