Siap Mematikan, Mazda3 Hatchback Turbo Bawa Performa Sangar

Mazda3 Hatchback Turbo

DETROIT -- Sekilas identik mirip dengan versi reguler yang dijual di Indonesia, pabrikan Zoom Zoom, Mazda Amerika, resmi meluncurkan varian Mazda3 namun dengan mesin 2.5L versi turbo untuk bertarung di segmen hot hatch berperforma tinggi. Kedatangan trim 2021 ini memang seperti yang diharapkan untuk menjadi tambahan terbaru bagi jajaran Mazda3 – baik sedan dan hatchback.

Pusat pacunya mengandalkan mesin SKYACTIV-G Turbo 2,5-liter empat silinder yang diadopsi dari Mazda6, CX-5, dan CX-9. Limpahan tenaga mesin ini siap meluncurkan tenaga sebesar 250 hp dengan torsi 433 Nm yang perkasa saat meneguk bahan bakar bensin dengan standar oktan 93. Meski begitu, jika diiisi dengan bahan bakar dengan angka oktan kurang dari itu, toh mesin ini masih mampu menghasilkan tenaga 227 hp dan torsi 420 Nm.

Meskipun kini tendangan outputnya tinggi, namun Mazda3 turbocharged bukanlah sosok varian pengganti hot hatch Mazdaspeed3 bermesin 2.3-liter sebelumnya. Model Mazdaspeed sebelumnya—dengan tambahan dua generasi sebelum menghilang, lebih membidik para rival sekelasnya seperti, Honda Civic Si dan Volkswagen Golf GTI, namun untuk versi 2.5-liter Turbo nampaknya lebih mengincar ksatria kecil Jerman bermerek mewah yang lebih bertenaga seperti Audi A3 dan BMW 2 Series.

Hantaran tenaga pun dilepas oleh girboks transmisi otomatis enam-percepatan standar, yang sedikit kasar dengan bunyi dengusan turbo menuju keempat ban melalui penggerak all wheel drive. Ingin lebih memuaskan diri sendiri? Tekan tuas paddleshift yang ada di lingkar kemudinya, tentu akan lebih memuaskan hasrat kecepatan Anda, karena tidak ada pilihan varian dengan transmisi manual.

Mazda3 Hatchback Turbo

Tampilan Kalem

Lebih lanjut, penampilan Mazda3 Turbo ini jauh lebih terlihat kalem dan jinak jika dibandingkan dengan tampilan agresif milik Mazdaspeed3 tua. Ya, sepertinya Mazda justru lebih mempertahankan keaslian trim seperti model Mazda3 standar seperti yang dipasarkan di Indonesia, alih-alih harus merubah tampilan Mazda3 ini dengan segudang detail gaya eksterior, spoiler, dan ventilasi udara khusus yang lebih mencolok.

Meskipun begitu, jika diperhatikan lagi, versi Turbo ini lebih menampilkan perubahan bentuk pada ukuran knalpot yang jauh lebih besar, rumah spion berkelir hitam glossy (dengan pemanas), emblem buritan terbaru, kaca spion tanpa frame, sunroof elektrik dan ornament krom di sekitar tombol starter dan glovebox. Begitu juga dengan versi sedan yang mengusung gaya grille hitam glossy dan fascia depan bawah yang sedikit berubah.

Untuk fitur standar, tersemat sistem audio Bose 12-speaker, head-up display, adaptive cruise control, blind-spot monitoring, automatic high-beam headlights. Jika Anda lebih mengutamakan sisi kenyamanan, kemudahan, dan teknologi keamanan dapat memilih paket tambahan Premium Plus. Diluar perangkat spoiler hitam atau spoiler lainnya, paket ini juga menyiapkan fitur pengereman darurat otomatis, kamera surround-view, sensor parkir depan dan belakang, kursi dengan material kulit, tampilan navigasi, dan fitur lane-centering, yang bekerja saat menggunakan fitur cruise control adaptif untuk mempercepat dan mengarahkan mobil di jalur yang sesuai pada kecepatan kurang dari 70 km/jam.

Mazda3 versi Turbo ini dijadwalkan akan mulai dijual secara lokal di pasar Mexico mulai 20 Juli mendatang dengan dua pilihan trim, yaitu Grand Touring yang dibanderol sekitar U$D 23.800 atau setara Rp 346 juta dan trim standar U$D 22.000 atau sekitar Rp 320 juta. Selain Mexico, Mazda3 ini akan segera masuk ke pasar Amerika Serikat dengan mesin turbocharged pada model sedan dan hatchback dan juga dilengkapi penggerak AWD. (Vox/Raju)

Jelajahi Mazda 3

  • Tampak Depan Bawah Mazda 3 Hatchback
  • Tampak samping 3 Hatchback
  • Tampak belakang serong 3 Hatchback
  • Tampak Depan Mazda 3 Hatchback
  • Tampak belakang 3 Hatchback
  • Tampak atas 3 Hatchback
  • Lampu depan 3 Hatchback
  • lampu belakang 3 Hatchback
  • Mazda 3 Hatchback Drivers Side Mirror Front Angle
  • Tampak belakang 3 Hatchback
  • Mazda 3 Hatchback Front Side View
  • Tampak depan medium Mazda 3 Hatchback
  • Tampak belakang serong 3 Hatchback
  • Tampak belakang tengah 3 Hatchback
  • Tampak belakang sisi tengah 3 Hatchback
  • Mazda 3 Hatchback Front Cross Side View
  • Tampak depan medum angle 3 Hatchback
Mazda 3
Rp 565,5 Juta Cicilan : Rp 12,9 Juta

Model Mobil Mazda

Mobil Mazda
  • Mazda CX-3
    Mazda CX-3
  • Mazda 2
    Mazda 2
  • Mazda CX 5
    Mazda CX 5
  • Mazda 2 Sedan
    Mazda 2 Sedan
  • Mazda 3 Hatchback
    Mazda 3 Hatchback
Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Mazda Unggulan

  • Yang Akan Datang

Bandingkan & Rekomendasi

Tren Hatchback

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil Mazda 3 Hatchback dari Carvaganza

  • LEBARAN DRIVE: Ini 5 Hal Favorit dari Mazda3 Hatchback Sebagai Partner Liburan
    LEBARAN DRIVE: Ini 5 Hal Favorit dari Mazda3 Hatchback Sebagai Partner Liburan
    Wahyu Hariantono . 22 Apr, 2024
  • Mazda3 Hatchback Pilihan Menarik di Pasar Mobil Bekas, Simak Harganya Sekarang
    Mazda3 Hatchback Pilihan Menarik di Pasar Mobil Bekas, Simak Harganya Sekarang
    Anjar Leksana . 05 Jan, 2024
  • Modifkasi Gila Mazda3 Ini akan Lahap Trek Pikes Peak
    Modifkasi Gila Mazda3 Ini akan Lahap Trek Pikes Peak
    Wahyu Hariantono . 21 Jan, 2022
  • Meluncur Akhir Tahun, All-New Mazda3 Siap Tantang Hatchback Eropa
    Meluncur Akhir Tahun, All-New Mazda3 Siap Tantang Hatchback Eropa
    Wahyu Hariantono . 03 Jun, 2018

Artikel Mobil Mazda 3 Hatchback dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Road Test
  • 5 Hal Favorit New Mazda3 Hatchback yang Menjadikannya Partner Liburan Ideal
    5 Hal Favorit New Mazda3 Hatchback yang Menjadikannya Partner Liburan Ideal
    Wahyu Hariantono . 24 Apr, 2024
  • Harga Mazda3 Hatchback Bekas Relatif Stabil, Simak Pesonanya
    Harga Mazda3 Hatchback Bekas Relatif Stabil, Simak Pesonanya
    Anjar Leksana . 03 Jan, 2024
  • Dapat Pajak Emisi Bikin Harga Mazda3, Mazda6 dan CX-3 Puluhan Juta
    Dapat Pajak Emisi Bikin Harga Mazda3, Mazda6 dan CX-3 Puluhan Juta
    Wahyu Hariantono . 20 Nov, 2021
  • Tawaran Spesial untuk Pembelian Mazda Warna Putih dan Silver
    Tawaran Spesial untuk Pembelian Mazda Warna Putih dan Silver
    Raju Febrian . 04 Des, 2020
  • Collectible Item, Mazda3 100th Anniversary Edition Hanya Ada 20 Unit di Indonesia
    Collectible Item, Mazda3 100th Anniversary Edition Hanya Ada 20 Unit di Indonesia
    Wahyu Hariantono . 13 Nov, 2020
  • Nilai Mazda3 Hatchback yang Membuat Honda Civic Hatchback Terkesan Usang
    Nilai Mazda3 Hatchback yang Membuat Honda Civic Hatchback Terkesan Usang
    Ahmad Karim . 04 Jan, 2021
  • Rivalitas Dua Hatchback Premium Jepang, Pilih Mazda3 atau Honda Civic?
    Rivalitas Dua Hatchback Premium Jepang, Pilih Mazda3 atau Honda Civic?
    Ahmad Karim . 25 Agu, 2020
  • Toyota Corolla Altis 1.8 V vs Mazda3 Sedan, Apakah Sebanding?
    Toyota Corolla Altis 1.8 V vs Mazda3 Sedan, Apakah Sebanding?
    Anjar Leksana . 13 Sep, 2019
  • Mesin Pintar Era Milenial (Part 2 – Habis)
    Mesin Pintar Era Milenial (Part 2 – Habis)
    Indra Alfarisy . 06 Feb, 2018
  • First Drive All New Mazda3: Mudah Disukai
    First Drive All New Mazda3: Mudah Disukai
    Anindiyo Pradhono . 22 Jul, 2019