New Mitsubishi Xpander Ultimate: Begitu Impresif!

Mitsubishi Xpander 2022 review

Perubahan paling dramatis. Itulah kata yang tepat disandangkan bagi New Mitsubishi Xpander. Ia datang dengan segala rombakan guna merayu konsumen pecinta mobil keluarga tujuh penumpang. Termasuk demi melawan kedigdayaan Toyota Avanza di level Low MPV. Tak sekadar luar dalam disentuh ulang pabrikan, agar punya nilai estetis lebih baik dari model lawas. Tapi juga penyaluran tenaga ditukar berjenis CVT supaya terasa halus. Lalu sistem penyangga tubuh pun tak luput disempurnakan. Sehingga cita rasa berkendara amat jauh berbeda.

 

Tampilan

Mitsubishi Xpander 2022 review

Namun tetap, ia bukan all new. Sebesar apapun ubahan facelift Xpander, tak bisa dibilang generasi baru kalau platform tak berubah. Tapi hebatnya Mitsubishi ialah mampu mendandani tampilan luar tambah mentereng. Mari temukan sejumlah perbedaan dari model lama. Bentuk grille sekarang dilapis krom hitam. Bagian atas menggunakan bilah horizontal. Kemudian di bawahnya pakai kombinasi jaring. Alur pahatan tetap bergaya desain Dynamic Shield khas Mitsubishi.

Mitsubishi Xpander 2022 review

Terus New Xpander yang sedang diuji bertipe Ultimate, memiliki rumah lampu baru tampak sporty. Komposisi menjadi lebih padat, tanpa rongga seperti di unit lama. Lantas fog lamp menyatu bareng pelindung bumper depan. Hanya di varian tertinggi ini pelek berukuran 17 inci dual tone dan menghasilkan jarak bodi ke tanah 220 mm. Bentuk buritan tak lupa ditata ulang, termasuk garis LED di lampu ekor. Seperti barang seni, tak ada parameter eksak untuk menilai rancangan tubuh luar. Banyak yang bilang tambah menawan. Tapi ada juga memandang, moncong depan mobil jadi lebih panjang, rada tonggos. Itu semua kembali ke selera personal.

 

Kabin

Mitsubishi Xpander 2022 review

Dengan tinggi penguji 173 cm, terasa nyaman duduk di jok pengemudi. Pangkal paha dapat dipangku maksimal, sehingga tak mudah lelah saat berkendara jauh. Saat menyentuh setir, bentuknya mengingatkan kita sosok Lancer Evo X. Persis, ada dial bulat di tengah. Digenggam terasa pas dan dapat diatur tilt and telescopic atau empat arah. Masih belum bergerak, orientasi kabin terus dilakukan. Di mobil tes ini, AC sudah tipe digital. Konsol tengah terasa lapang gara-gara tuas hand brake diganti electronic parking brake.

Mitsubishi Xpander 2022 review

Lantas tatanan dasbor dirombak ulang lebih datar. Pola warna kombinasi hitam dan krem. Balutan jok menggunakan kulit sintetis. Sayang layar meter cluster belum sepenuhnya digital. Jarum penunjuk kecepatan dan rpm masih analog. Padahal Avanza saja sudah sepenuhnya pakai layar berwarna (TFT). Ini jadi catatan buat Mitsubishi. Lalu di sektor hiburan, tertempel head unit gaya mengambang 8 inci. Saat penguji mencobanya, dengan memaksimalkan equalizer. Sistem audio 2-way sebatas lumayan. Mendengarkan lantunan musik Jazz pun belum terasa meneduhkan telinga. Jadi misal Anda adalah seorang audiophile, rasanya minimal perlu disokong Digital Signal Processors. Sehingga pancaran frekuensi bisa keluar maksimal. Atau mungkin MMKSI bakal menyiapkan edisi Rockford Fosgate kelak.

 

Performa Berkendara

Mitsubishi Xpander 2022 review

Xpander facelift 2022 tetap memanggul jantung pacu MIVEC 1,5 liter empat silinder DOHC. Resultan denyut tenaga sampai 105 PS di 6.000 rpm. Lalu mesin memberi momen puntir sekuat 141 Nm, diraih di 4.000 rpm. Besaran power masih sama dan tak disentuh ulang Mitsubishi. Maklum, namanya saja edisi penyegaran, bukan generasi anyar. Nah, dengan premis ini. Lantas apakah rasanya sama dengan model lawas?

Jawabannya jauh berbeda. Ini menjadi nilai positif yang ditawarkan Mitsubishi. Entah bagaimana mereka meracik ulang. Tapi impresi berkendara bareng Xpander facelift begitu menyenangkan. Kalau di model lama, menggunakan transmisi konvensional terkenal lemot. Ini malah kebalikannya, CVT terasa responsif pada tarikan awal hingga atas. Saat pedal akselerator ditekan dalam-dalam, jarum RPM tak langsung meloncat tinggi dan mesin enggak mengejan. Pergerakannya linear dengan kecepatan mobil.

Mitsubishi Xpander 2022 review

Untuk diketahui, CVT memiliki bobot relatif ringan nan kompak dibandingkan otomatis biasa. Tentu korelasinya adalah tingkat konsumsi bensin semakin sedikit. Transmisi jenis ini memiliki faktor besar sebagai penentu jumlah asupan bahan bakar. Sebab bisa mengatur rasio gigi secara instan dan menjaga putaran mesin (rpm) lebih rendah. Hasilnya, New Xpander mengantongi angka konsumsi bahan bakar stabil di kisaran 12 - 15 km/liter. Itu didapat kombinasi selama penggunaan satu minggu dengan jarak sekitar 400 kilometer.

Mitsubishi Xpander diajak bergerak di dalam kota, jalan tol dan beragam kondisi. Seperti macet, stop and go dan lancar. Perhitungan konsumsi ini juga terbantu berkat fitur auto start stop. Perangkat dengan sigap mematikan mesin saat dalam kondisi berhenti sementara di lampu merah. Asal kaki menekan penuh pedal rem. Terus mesin kembali menyala saat pedal rem dilepas. Bila ia diajak keluar kota lewat jalan bebas hambatan. Ditambah, sering memakai cruise control bareng gaya mengemudi baik. Mungkin konsumsi BBM bisa tembus di atas 15 km/liter.

 

Handling

Mitsubishi Xpander 2022 review

Lantas mengenai sistem redaman Xpander anyar. Terjadi peningkatan kualitas suspensi dan shock absorber belakang dengan setelan terbaru. Hasilnya pengendalian yang semakin nyaman dan pengendaraan lebih stabil di kontur jalan kasar. Gerak translasi diramu ulang, agar mendapatkan sentuhan rasa berkendara Mitubishi Pajero Sport. Hal ini juga bikin karakter berkendara jauh berbeda dari model lawas.

Berkat penggunaan valve baru di suspensi belakang, berhasil bikin rasa berkendara kian nyaman. Misal saat melewati tanggul jalan, rebound per terasa halus, tidak “jedag-jedug” seperti Xpander lama. Bantingan enggak keras sama sekali namun terasa pas. Saat diajak melesat kencang misal 100 km/jam, ia bergerak anteng. Bahkan untuk bermanuver tajam, handling lebih baik nan stabil, jauh dari kata limbung. Tentu ini nilai jual bagus bagi pabrikan. Dipastikan Mitsubishi banyak belajar dari kasus kebocoran suspensi di model lama, sehingga meracik lebih baik di edisi facelift 2022.

 

Fitur dan Simpulan

Mitsubishi Xpander 2022 review

New Xpander memiliki dual SRS airbags, struktur RISE body, seatbelt dengan ELR 3 titik dan ISO-FIX child seating fixing bar. Yang terbaru tersedia Speed Sensitive Automatic Door Lock, Electric Parking Brake with Brake Auto Hold. Sisanya berupa sematan ASC, ABS, EBD, Brake Assist, ESS plus Hill Start Assist. Bagaimana jika dilihat dari aspek value for money?

Jujur, dengan harga normal tanpa diskon PPnBM ia dilepas Rp299,77 juta. Rasanya Xpander terlampau mahal di segmen Low MPV. Lihat saja Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS dibanderol Rp293,4 juta. Transmisi sama-sama CVT, jumlah airbag malah ada enam titik dan sudah berbekal Toyota Safety Sense. Memang soal rasa bekendara, mobil garapan Mitsubishi ini sangat menyenangkan. Tapi dengan banderol segitu, kenapa belum tersedia – katakanlah – sistem Advanced Driver Assistance Systems (ADAS). Sehingga kalau semua diakumulasi, ia layak mendapat rating empat dari lima bintang. (Alx/Odi)

 

Baca Juga: Test Drive Honda BR-V Prestige with Honda Sensing

Baca Semua

Artikel Unggulan

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Ini dia Tampilan Mobil F1 Audi R26, Siap Debut Sambut Era Baru
    Ini dia Tampilan Mobil F1 Audi R26, Siap Debut Sambut Era Baru
    Wahyu Hariantono . Hari ini
  • EV VinFast Diakui di Pasar Global, Borong Penghargaan di India
    EV VinFast Diakui di Pasar Global, Borong Penghargaan di India
    Setyo Adi . Hari ini
  • Touring Diskusi FORWOT Ajak Jurnalis Lihat Peluang dan Tantangan Industri Otomotif di 2026
    Touring Diskusi FORWOT Ajak Jurnalis Lihat Peluang dan Tantangan Industri Otomotif di 2026
    Bangkit Jaya . Hari ini
  • Toyota Masih Kuasai Pasar Otomotif 2025, Sumbang Sepertiga Penjualan Mobil Nasional
    Toyota Masih Kuasai Pasar Otomotif 2025, Sumbang Sepertiga Penjualan Mobil Nasional
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Ferrari SF-26 Buka Selubung Sambut F1 2026, Langsung Shakedown di Fiorano
    Ferrari SF-26 Buka Selubung Sambut F1 2026, Langsung Shakedown di Fiorano
    Wahyu Hariantono . Hari ini

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • DFSK Resmikan Fasilitas di Depok, Optimisme Buka 2026
    DFSK Resmikan Fasilitas di Depok, Optimisme Buka 2026
    Setyo Adi Nugroho . Hari ini
  • Bedah Teknologi Toyota Safety Sense New Veloz Hybrid Tipe Q Modellista TSS
    Bedah Teknologi Toyota Safety Sense New Veloz Hybrid Tipe Q Modellista TSS
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Kupas Teknologi Baterai Changan Lumin, EV Mungil Harga Rp199 Jutaan
    Kupas Teknologi Baterai Changan Lumin, EV Mungil Harga Rp199 Jutaan
    Muhammad Hafid . Hari ini
  • Ekspor Wuling Tumbuh Positif pada Tahun 2025, Kirim 2.411 Unit ke 16 Negara
    Ekspor Wuling Tumbuh Positif pada Tahun 2025, Kirim 2.411 Unit ke 16 Negara
    Ardiantomi . Hari ini
  • Motul Perluas Kolaborasi Motorsport Bersama McLaren Endurance Racing
    Motul Perluas Kolaborasi Motorsport Bersama McLaren Endurance Racing
    Zenuar Yoga . Hari ini
  • Spesifikasi dan Fitur Lengkap Semua Line-up VinFast di Indonesia
    Spesifikasi dan Fitur Lengkap Semua Line-up VinFast di Indonesia
    Bangkit Jaya Putra . Hari ini
  • Changan Lumin Jadi Pemain Baru di Indonesia, Ini Daftar Lawan Sekelasnya
    Changan Lumin Jadi Pemain Baru di Indonesia, Ini Daftar Lawan Sekelasnya
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Lima Fakta Menarik Prelude, Sedan Coupe Sport Terbaru Honda
    Lima Fakta Menarik Prelude, Sedan Coupe Sport Terbaru Honda
    Setyo Adi Nugroho . 24 Jan, 2026
  • Dua Putaran Menegangkan di Zhengzhou: Impresi Perdana Jajal Supercar EV Yangwang U9
    Dua Putaran Menegangkan di Zhengzhou: Impresi Perdana Jajal Supercar EV Yangwang U9
    Setyo Adi Nugroho . 23 Jan, 2026
  • Melihat BYD Di-Space, Museum dan Tempat Edukasi NEV Canggih dari BYD
    Melihat BYD Di-Space, Museum dan Tempat Edukasi NEV Canggih dari BYD
    Setyo Adi Nugroho . 20 Jan, 2026
  • Pilihan Asuransi Jenis Apa yang Tepat untuk Mobil saat Musim Hujan dan Banjir?
    Pilihan Asuransi Jenis Apa yang Tepat untuk Mobil saat Musim Hujan dan Banjir?
    Anjar Leksana . 22 Jan, 2026
  • Hati-hati Mobil Kebanjiran, Hal Penting Ini Wajib Dilakukan Agar Tak Tertolak Asuransi
    Hati-hati Mobil Kebanjiran, Hal Penting Ini Wajib Dilakukan Agar Tak Tertolak Asuransi
    Anjar Leksana . 20 Jan, 2026
  • Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
    Cat Mobil Harian Lebih Awet, Ini Solusi Perlindungan dari Keiko Automotive
    Muhammad Hafid . 14 Jan, 2026
  • Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
    Cara Mengoptimalkan EV untuk Perjalanan Keluarga
    Setyo Adi Nugroho . 24 Des, 2025
  • Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
    Kondisi Ban Mobil Jadi Hal Penting saat Perjalanan Mudik Nataru Musim Hujan
    Anjar Leksana . 24 Des, 2025
  • Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
    Road Test Wuling Darion PHEV: Uji Nyata MPV Keluarga Saat Libur Akhir Tahun
    Setyo Adi Nugroho . 07 Jan, 2026
  • Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
    Test Drive Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line & GLB 200 AMG Line: Dua SUV Kompak, Dua Karakter Berbeda
    Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
  • Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
    Test Drive Mercedes-Benz NGCC: A 200 Progressive Line dan CLA 200 AMG Line, Compact Car Premium dengan Karakter Berbeda
    Muhammad Hafid . 29 Des, 2025
  • Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
    Test Drive Bentley Continental GT PHEV: Grand Tourer Atletis Memasuki Era Elektrifikasi
    Wahyu Hariantono . 04 Des, 2025
  • Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Test Drive Wuling Darion PHEV: MPV Keluarga Irit, Bisa Tempuh 1.200 Km Tanpa Isi Ulang!
    Ardiantomi . 20 Nov, 2025