Peta Persaingan Low MPV Varian Termurah

Daihasu Xenia penjualan

Memilih Low MPV bakal dipusingkan banyaknya tipe. Sengaja dibuat begitu oleh pabrikan, karena jenis ini mampu menjangkau luas pangsa pasar. Konsumen pun mendapat ragam pilihan, untuk disesuaikan bujet dan juga kebutuhan. Fakta di lapangan, varian tertinggi paling jadi incaran. Apalagi fitur-fiturnya terus membaik semakin lengkap. Terlebih juga membawa gengsi tinggi ketimbang pilih tipe lain. Tapi jangan lupakan barisan kasta bawah. Biasa dimanfaatkan sebagai kendaraan komersial atau operasional. Sehingga tidak butuh banyak gimmick, yang penting ekonomis. Berikut pilihannya. 

Toyota Avanza E

Avanza E

Avanza tipe E selalu diplot sebagai varian terendah sejak awal meluncur. Ubahan yang dilakukan tahun lalu tetap menjaga value for money-nya. Banderolnya sekarang memang tambah mahal, Rp 200,2 juta untuk transmisi manual dan Rp 211,4 juta untuk matik. Namun sudah menunjukkan keunggulan yang tak ada di para kompetitornya. Tentu saja pilihan transmisi otomatis dan lampu utama LED. Sayang, tipe ini belum juga mendapatkan fitur keamanan immobilizer, sehingga lebih rentan menjadi incaran curanmor. Selain itu, mesin 1,3-liter menjadi terkecil di antara jantung 1,5-liter lawannya. 

Mitsubishi Xpander GLX

Xpander GLX

Varian termurah Mitsubishi Xpander, punya label harga paling mahal. Pilihannya hanya transmisi manual 5-speed senilai Rp 217,8 juta. Tak banyak kelebihan ditawarkan, selain desain atraktif Xpander, yang banyak disukai orang dan mempertahankan pengaturan setir telescopic. Tapi jadi percuma tanpa kelengkapan lain; seperti pelek masih kaleng, tanpa double blower dan tanpa sistem audio. Anda perlu tambah biaya lagi agar Xpander GLX ini nyaman dipakai. Beruntung peranti keselamatan sudah lengkap seperti: Dual SRS airbag, ABS+EBD dan immobilizer.

Baca Juga: 6 Opsi Crossover Layak Pilih di Tanah Air

Nissan Livina E

Nissan Livina

Livina paling murah, tipe E MT dibanderol Rp 208,3 juta. Harga itu masih lebih murah dari Xpander GLX MT. Tampilannya cukup sederhana. Lampu kabut terlihat absen. Sementara di samping tidak ada bingkai krom bawah. Rumah spion pun senada dengan bodi dan ada pengaturan kaca spion elektrik. Paling mencolok, pelek ukuran 15-inci yang masih berbahan kaleng.

Ketidakhadiran head unit membuat interior tampak kosong. Anehnya, ada dua speaker yang bisa dihubungkan dengan kabel AUX dari smartphone. Ini untuk memudahkan pembeli yang ingin pasang head unit sendiri. AC juga cuma ada di kabin depan. Beruntung power outlet bisa ditemui di baris pertama dan ketiga. Fitur safety pastinya dipangkas. Minus vehicle dynamic control, traction control, hill start assist, sensor parkir dan kamera parkir mundur absen. Pengingat sabuk keselamatan tersedia untuk penumpang depan dan pengemudi. Immobilizer juga sudah ada. Tapi airbag dan ABS+EBD tersedia.

Suzuki Ertiga GA

Ertiga GA

Trim terendah LMPV Suzuki ada Ertiga tipe GA. Harga ditawarkan Rp 207 juta dan tersedia transmisi manual saja. Kesederhanaannya kurang lebih sama seperti Xpander GLX. Beda di lampu karena memakai model proyektor seperti tipe GL dan GX. Di tipe GA, pelek kaleng 15-inci tanpa dilindungi dop. Sementara eksterior serbapolos tanpa hiasan krom. Interior minus head unit dan AC double blower, yang pastinya tidak memberi rasa nyaman untuk penumpang. Fitur keselamatan penting sudah lengkap dan memadai. Diberikan dual SRS airbag, ABS+EBD, immobilizer serta ISOFIX.

Honda Mobilio S

Mobilio S

 

Mobilio S cenderung lebih komplet jika dibandingkan Xpander GLX dan Ertiga GA. Dengan harga Rp 203,4 juta untuk transmisi manual saja, interior varian ini sudah dilengkapi sistem audio 2DIN dan AC double blower. Pelek kaleng sudah ditanggalkan, beralih alloy bergaya trendy. Pilar sewarna bodi, gagang pintu hitam dan tidak fog lamp, menjadi ciri pembeda dengan Mobilio tipe E. Fitur keselamatan juga sudah lengkap di versi facelift. Antara lain dual SRS airbag, ABS+EBD dan tak lupa immobilizer.

Baca Juga: Perjalanan Panjang Kendaraan Penumpang Mitsubishi di Indonesia 

Daihatsu Xenia X

Xenia X

Saudara Avanza E adalah Xenia X. Dibagi lagi dua tipe: Standar dan Deluxe. Tipe X standar sudah sangat mencukupi karena Deluxe hanya mendongkrak penampilan belaka. Sama seperti Avanza E, ada dua transmisi ditawarkan: manual (Rp 194,25) dan otomatis (Rp 206,2). Kelengkapannya membaik di model terbaru ini. Dapat dilihat dari lampu LED dan pelek alloy untuk semua varian. Sarana hiburan penumpang pun telah mengaplikasi monitor layar sentuh dengan fitur radio, USB dan Bluetooth. Berbanding terbalik dengan fitur keselamatan ditawarkan. Rem dengan ABS+EBD masih belum ada, begitu pula immobilizer. Cuma disediakan dual SRS airbag dan safety belt warning.

Wuling Confero S tipe L

Wuling Confero S

Punya dana sebatas pilihan mobil di atas tapi ingin fitur banyak, lirik Wuling Confero S. Dengan mengeluarkan kocek Rp 197,5 juta, Anda mendapatkan varian tertinggi Confero S 1.5L Lux Plus. Fiturnya pantas membuat LMPV Jepang tertunduk malu. Sebut saja kursi captain seat yang berbalut bahan semi-kulit, monitor 8-inci dengan banyak fungsi yang dapat diatur melalui tombol di kemudi. Fitur keselamatan juga tak kalah lengkap. Ada dual SRS airbag, ABS+EBD lalu rem belakang cakram. Ditunjang pula immobilizer, alarm serta sensor parkir depan dan belakang. Minusnya cuma satu, tidak punya transmisi otomatis murni. Wuling hanya menyediakan Confero versi trasmisi manual tanpa kopling (ACT). (Odi)

Foto: Oto.com

Baca Juga: Ada di Indonesia, Ini 10 Mobil Paling Aerodinamis di Dunia

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • GIIAS 2024: Off-roader Hybrid dan Gagah, Ini Fitur Andalan Tank 300
    GIIAS 2024: Off-roader Hybrid dan Gagah, Ini Fitur Andalan Tank 300
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Kenali Detail Kelengkapan Tiap Tipe Hyundai STARGAZER, Bintang Mobil Keluarga
    Kenali Detail Kelengkapan Tiap Tipe Hyundai STARGAZER, Bintang Mobil Keluarga
    Anjar Leksana . 26 Jul, 2024
  • GIIAS 2024: Honda Cek Ombak Pamer Step WGN e:HEV, Banyak Konsumen Sudah Berminat
    GIIAS 2024: Honda Cek Ombak Pamer Step WGN e:HEV, Banyak Konsumen Sudah Berminat
    Anjar Leksana . 26 Jul, 2024
  • GIIAS 2024: Neta X Padukan Desain Futuristik Dengan Fitur Melimpah
    GIIAS 2024: Neta X Padukan Desain Futuristik Dengan Fitur Melimpah
    Alvando Noya . 26 Jul, 2024
  • GIIAS 2024: Demo Tank Turn Yangwang U8 Jadi Magnet Booth BYD
    GIIAS 2024: Demo Tank Turn Yangwang U8 Jadi Magnet Booth BYD
    Tomi Tomi . 26 Jul, 2024

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Distribusi Aion Y Plus ke Konsumen Dipastikan Tepat Waktu
    Distribusi Aion Y Plus ke Konsumen Dipastikan Tepat Waktu
    Muhammad Hafid . 26 Jul, 2024
  • Impresi Berkendara Perdana Bareng Jetour Dashing di GIIAS 2024
    Impresi Berkendara Perdana Bareng Jetour Dashing di GIIAS 2024
    Anjar Leksana . 26 Jul, 2024
  • Hyundai Mulai Serahkan Kona Electric Kepada Konsumen, Bluebird Jadi Pelanggan Korporasi Pertama
    Hyundai Mulai Serahkan Kona Electric Kepada Konsumen, Bluebird Jadi Pelanggan Korporasi Pertama
    Muhammad Hafid . 26 Jul, 2024
  • Daihatsu Pajang Lagi Rocky Hybrid di GIIAS 2024, Kapan Mau Dijual?
    Daihatsu Pajang Lagi Rocky Hybrid di GIIAS 2024, Kapan Mau Dijual?
    Bangkit Jaya Putra . 26 Jul, 2024
  • Kolaborasi Mercedes-Benz dan Garuda Indonesia Tawarkan Layanan Perjalanan Mewah
    Kolaborasi Mercedes-Benz dan Garuda Indonesia Tawarkan Layanan Perjalanan Mewah
    Muhammad Hafid . 26 Jul, 2024
  • Intip Detail Spesifikasi dan Kelengkapan All New Nissan Serena e-Power
    Intip Detail Spesifikasi dan Kelengkapan All New Nissan Serena e-Power
    Muhammad Hafid . 23 Jul, 2024
  • Histori Merek BAIC, Produsen Otomotif Cina yang Baru Berkiprah di Indonesia
    Histori Merek BAIC, Produsen Otomotif Cina yang Baru Berkiprah di Indonesia
    Anjar Leksana . 15 Jul, 2024
  • Lawan Potensial Neta V-II dan Wuling BinguoEV, Citroen E-C3 Tetap Pede Meski Tanpa ADAS
    Lawan Potensial Neta V-II dan Wuling BinguoEV, Citroen E-C3 Tetap Pede Meski Tanpa ADAS
    Alvando Noya . 04 Jul, 2024
  • Komparasi Tiggo 5X Lawan WR-V, Rocky, dan Raize
    Komparasi Tiggo 5X Lawan WR-V, Rocky, dan Raize
    Setyo Adi Nugroho . 19 Jun, 2024
  • Seleksi Mobil Listrik dengan Banderol di Atas Rp800 Juta
    Seleksi Mobil Listrik dengan Banderol di Atas Rp800 Juta
    Muhammad Hafid . 30 Mei, 2024
  • Tips Perawatan Baterai Mobil Listrik ala Hyundai
    Tips Perawatan Baterai Mobil Listrik ala Hyundai
    Setyo Adi Nugroho . 09 Jul, 2024
  • Tetap Harus Waspada, Berkendara di Area Perumahan Wajib Lakukan Ini
    Tetap Harus Waspada, Berkendara di Area Perumahan Wajib Lakukan Ini
    Setyo Adi Nugroho . 08 Jul, 2024
  • Setelah Dipakai Berlibur, Periksa Bagian Kendaraan Ini
    Setelah Dipakai Berlibur, Periksa Bagian Kendaraan Ini
    Setyo Adi Nugroho . 21 Jun, 2024
  • Kenali Tanda-tanda Rem Bermasalah
    Kenali Tanda-tanda Rem Bermasalah
    Setyo Adi Nugroho . 24 Mei, 2024
  • Hindari Beristirahat dan Tidur di Dalam Mobil yang Menyala, Ini Bahayanya!
    Hindari Beristirahat dan Tidur di Dalam Mobil yang Menyala, Ini Bahayanya!
    Muhammad Hafid . 10 Mei, 2024
  • First Drive Isuzu mu-X: Jual Fungsi Sebagai SUV Pekerja
    First Drive Isuzu mu-X: Jual Fungsi Sebagai SUV Pekerja
    Bangkit Jaya Putra . 25 Jul, 2024
  • First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT:  Calon Bintang Kendaraan Niaga
    First Drive Toyota Hilux Rangga Standard MT: Calon Bintang Kendaraan Niaga
    Setyo Adi Nugroho . 25 Jul, 2024
  • First Drive BYD M6: Impresi MPV Listrik Pertama di Indonesia
    First Drive BYD M6: Impresi MPV Listrik Pertama di Indonesia
    Setyo Adi Nugroho . 23 Jul, 2024
  • First Drive Citroen e-C3: Plus Minus Mobil Listrik Seharga Rp377 Juta
    First Drive Citroen e-C3: Plus Minus Mobil Listrik Seharga Rp377 Juta
    Bangkit Jaya Putra . 05 Jul, 2024
  • Test Drive Chery Tiggo 5X: Jakarta-Surabaya Bedah Kelebihan dan Kekurangannya
    Test Drive Chery Tiggo 5X: Jakarta-Surabaya Bedah Kelebihan dan Kekurangannya
    Bangkit Jaya Putra . 03 Jun, 2024