Rayakan HUT ke-32, Federal Oil Bagi-Bagi Hadiah Bagi Pengguna Motor Matik

Federal Oil

TANGERANG -- Federal Oil merayakan usianya yang ke-32 tahun pada Agustus 2020. Selama lebih dari tiga dekade, mereka hadir sebagai pelumas yang berpengalaman menghadirkan produk-produk berkualitas sesuai kebutuhan pengguna motor tanah air. Guna memeriahkan hari jadinya, Federal Oil hadir memberikan program berhadiah bertajuk “Sobek Berhadiah Federal Matic” dengan segudang hadiah.

Federal Oil memberikan kesempatan memenangkan hadiah utama berupa motor, smartphone, voucher belanja, dan ribuan hadiah menarik lainnya. Bagaimana caranya? Gampang, cukup membeli produk Federal Matic series (Federal Matic 30, 40, Ultratec Matic , dan Y-Matic) yang ada tanda promonya. Lalu sobek labelnya, dan temukan kode uniknya, kemudian kirimkan kode unik melalui SMS ke nomor 95899.

Tunggu SMS balasannya untuk mengetahui hadiah apa yang akan didapatkan apabila beruntung. Program ini berlaku mulai 1 Agustus sampai dengan 31 Desember 2020 dan berlangsung di seluruh wilayah Indonesia.

Sri Adinegara selaku Federal Oil General Manager mengatakan program ini merupakan salah satu cara untuk tetap memberikan keuntungan bagi pelanggan. “Kami memahami pandemi virus corona sangat mempengaruhi aktivitas masyarakat Indonesia. Untuk itu, kami terus berupaya hadir dengan inovasi dan optimisme dalam memberikan program-program yang menarik bagi konsumen, sekaligus membantu mereka dalam menjalani aktivitas di masa yang sulit ini,” katanya.

Pemilihan hadiah juga dirancang sesuai kebutuhan dalam situasi sulit ini seperti voucher pulsa untuk kebutuhan bekerja atau sekolah dari rumah, voucher belanja untuk membeli kebutuhan pokok, serta motor sebagai kendaraan untuk menunjang aktivitas. "Tak lupa, program ini juga merupakan wujud apresiasi dan edukasi kami untuk tetap menjaga dan merawat motor secara rutin, dan mengganti produk pelumasnya dengan produk dari Federal Oil," tambah Sri Adinegara.

Pentingnya Oli

Sri Adinegara mengatakan segmen motor matik menjadi perhatian karena pertumbuhan populasinya di Indonesia yang terus meningkat setiap tahunnya. Apalagi di tengah pandemi ini, penggunaan kendaraan pribadi terutama motor matik, dapat menjadi alternatif pilihan agar bisa tetap menjaga jarak dengan orang lain saat dalam perjalanan untuk beraktivitas.

Meski demikian, penggunaan motor matik dengan frekuensi yang tinggi harus diimbangi dengan perawatan mesin yang rutin. Salah satunya adalah tidak telat dalam mengganti pelumas motor.

Pelumas memiliki fungsi mengurangi gesekan antar komponen dan memberikan lapisan pada logam yang ada di dalam mesin, agar komponen mesin tidak cepat aus atau terkikis akibat gesekan, serta mendinginkan suhu panas pada mesin yang ditimbulkan akibat pembakaran. Jika sering telat mengganti pelumas dalam jangka waktu yang cukup lama, dapat menimbulkan endapan di bawah mesin, dan berdampak pada performa mesin yang kurang maksimal ketika digunakan. (Raju)

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Motor Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Motor dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • TKDN Sudah 40 persen, Charged Rimau Bisa Beli Pakai Harga Subsidi
    TKDN Sudah 40 persen, Charged Rimau Bisa Beli Pakai Harga Subsidi
    Zenuar Yoga . 14 Jun, 2024
  • TVS Indonesia Mulai Jual Skuter Listrik iQube S, Intip Fitur Canggihnya
    TVS Indonesia Mulai Jual Skuter Listrik iQube S, Intip Fitur Canggihnya
    Zenuar Yoga . 14 Jun, 2024
  • Keeway Indonesia Luncurkan Moge Cruiser Napoleonbob 500 Seharga Rp178 juta di JFK 2024
    Keeway Indonesia Luncurkan Moge Cruiser Napoleonbob 500 Seharga Rp178 juta di JFK 2024
    Zenuar Yoga . 13 Jun, 2024
  • Kawasaki Indonesia Akhirnya Luncurkan W175 Versi Injeksi
    Kawasaki Indonesia Akhirnya Luncurkan W175 Versi Injeksi
    Zenuar Yoga . 13 Jun, 2024
  • Bedah Varian Termahal Yamaha Nmax Turbo Tech Max Ultimate
    Bedah Varian Termahal Yamaha Nmax Turbo Tech Max Ultimate
    Setyo Adi Nugroho . 13 Jun, 2024
  • Pertarungan All New Honda Beat Street vs Suzuki Nex Crossover vs Yamaha X-Ride, Siapa Terbaik?
    Pertarungan All New Honda Beat Street vs Suzuki Nex Crossover vs Yamaha X-Ride, Siapa Terbaik?
    Zenuar Yoga . 07 Jun, 2024
  • Cek Fakta Menarik All New Honda Beat Series yang Terjual 23 juta Unit
    Cek Fakta Menarik All New Honda Beat Series yang Terjual 23 juta Unit
    Zenuar Yoga . 06 Jun, 2024
  • Opsi Motor Yamaha Pakai Teknologi Y-Connect, Harga Mulai dari Rp21 jutaan
    Opsi Motor Yamaha Pakai Teknologi Y-Connect, Harga Mulai dari Rp21 jutaan
    Zenuar Yoga . 15 Mei, 2024
  • Adu Varian Tertinggi Yamaha Lexi LX 155 dengan Honda Stylo 160, Siapa Unggul?
    Adu Varian Tertinggi Yamaha Lexi LX 155 dengan Honda Stylo 160, Siapa Unggul?
    Zenuar Yoga . 24 Apr, 2024
  • Update Motor Sport Yamaha 150 cc Pasca Lebaran 2024, Termurah Rp20 jutaan
    Update Motor Sport Yamaha 150 cc Pasca Lebaran 2024, Termurah Rp20 jutaan
    Zenuar Yoga . 22 Apr, 2024
  • Tips Mudah Menjaga Keawetan Cat Doff pada Motor
    Tips Mudah Menjaga Keawetan Cat Doff pada Motor
    Alvando Noya . 10 Mei, 2024
  • Agar Tetap Optimal, Lakukan Hal Ini Setelah Motor Dipakai Mudik
    Agar Tetap Optimal, Lakukan Hal Ini Setelah Motor Dipakai Mudik
    Zenuar Yoga . 16 Apr, 2024
  • Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Supaya Vespa Matic Anda Tetap Bugar saat Ditinggal Mudik, Lakukan Ini
    Zenuar Yoga . 08 Apr, 2024
  • Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 27 Mar, 2024
  • Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Perhatikan Hal ini Sebelum Mudik Menggunakan Sepeda Motor
    Zenuar Yoga . 21 Mar, 2024
  • First Ride All New Honda Beat Street: Ubahan Bikin Pengendalian Lebih Asyik!
    First Ride All New Honda Beat Street: Ubahan Bikin Pengendalian Lebih Asyik!
    Zenuar Yoga . 06 Jun, 2024
  • Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Test Ride Suzuki V-Strom 250SX: Jajal Kapabilitas Motor Tualang di Lintasan Off-Road!
    Setyo Adi Nugroho . 08 Mar, 2024
  • First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    First Ride Yamaha Lexi LX 155: Lincah, Irit dan Fungsional Jadi Satu
    Bangkit Jaya Putra . 07 Feb, 2024
  • First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    First Ride Honda Stylo 160: Desain Retro Tapi Ada Rasa yang Sama
    Setyo Adi Nugroho . 04 Feb, 2024
  • First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    First Ride Suzuki Burgman Street 125EX: Desain Nyentrik, Handling Pas
    Anindiyo Pradhono . 01 Feb, 2024