Kelir Baru Honda PCX160, Tambah Mewah dan Harganya Naik

New Honda PCX160


Honda PCX160 mendapat opsi warna baru. Total ada lima kelir anyar, cukup untuk mengubah tampilannya sehingga tampak lebih segar. Namun harus terkompensasi kenaikan harga. Hanya Rp100 ribu dibanding model sebelumnya. Menjadi Rp32,179 juta untuk tipe CBS dan Rp35,610 juta buat ABS.

KEY TAKEAWAYS

  • Royal Matte Blue menggantikan Marvelous Matte Gra

    Magnificent Red jadi pengganti Majestic Matte Red, dan Glorious Matte Black ditukar menjadi Brilliant Black
  • Warna baru untuk varian CBS ada Royal Matte Blue, dengan kombinasi biru di bodi bagian atas dan hitam di bawah. Ia menggantikan Marvelous Matte Gray. Lalu Magnificent Red jadi pengganti Majestic Matte Red, dan Glorious Matte Black ditukar menjadi Brilliant Black. Sementara Wonderful White masih tetap. Buat versi ini semuanya dilengkapi dengan penyematan emblem 3D dengan desain teranyar.

    Varian ABS terbaru ada Imperial Matte Blue sebagai pengganti Royal Matte Blue. Lalu Briliant Black ditukar menjadi Glorious Matte Black. Sedang Majestic Matte Red dan Wonderful White masih ada. Tipe ini hadir dengan sentuhan velg berwarna burnt titanium dan penyematan emblem 3D berwarna gold.

    Urusan jantung mekanis masih mengandalkan mesin 160 cc yang dijejali empat klep dan dikawal sistem SOHC dan berteknologi Smart Power plus (eSP+). Teknologi ini diklaim minim gesekan dan meningkatkan performa. Efeknya membuat skutik premium ini mampu memberikan kesempurnaan puncak saat dikendarai harian maupun turing. Ia mampu memuntahkan power 16 Hp di 8.500 rpm dan torsi 15 Nm di 6.500 rpm. Ia mampu mengkonsumsi bahan bakar mencapai 45 km/liter. Pengetesan dilakukan melalui pengaktifan fitur ramah lingkungan Idling Stop System dengan metode pengetesan WMTC-EURO 3.

    Fitur yang ada sangat fungsional. Ada penyimpanan di bawah jok berkapasitas 30 liter. Bisa menyimpan sebuah helm full face dan beberapa barang berdimensi kecil. Kemudian volume tangki bahan bakar 8,1 liter.

    Selain ruang penyimpanan di bawah jok, Honda juga memberi kompartemen pada area dek di sisi kiri. Sebesar 1,7 liter dan disediakan power charger type A USB. Pengendara bisa menambah daya baterai smartphone dengan kabel charger bawaan smartphonenya tanpa perlu konektor. Posisinya bisa ditutup, jadi lebih aman.

    Buat kenyamanan berkendara, pabrikan memberi jok lebar nan empuk. Ditambah step floor luas. Sangat membantu ketika touring, sebab pengendara bisa mengubah posisi kaki. Lalu ada Rubber Mount Structure Handle Holder. Dudukan handle dengan struktur rubber mounting. Kombinasi keduanya dapat mereduksi getaran yang terjadi di setang. Membuat rider berkendara secara nyaman.

    Baca Juga: AHM Hiasi New Honda Scoopy 2022 dengan Striping dan Warna Baru

     

    New Honda PCX160

    Panel instrumen tersaji secara mewah. Layar utamanya negative display dan tiap sisinya diisi dengan beragam indikator. Serta ada dua tombol, Sel (Select) dan Set (Reset) pada kiri dan kanan untuk menyetel jam dan mengganti informasi MID serta tingkat kecerahan spidometer.

    Tak kalah dengan pesaing, PCX160 juga punya teknologi traction control. Pabrikan menamainya Honda Selectable Torque Control (HSTC). Fitur untuk mengontrol output torsi mesin dengan mendeteksi perbedaan kecepatan putaran ban depan dengan ban belakang. Kondisi seperti ini biasa ditemukan ketika kondisi jalan basah. Sehingga berfungsi menghindari ban selip atau memutar saat hujan atau jalan licin.

    Sisanya ada pencahayaan berteknologi LED. Disematkan pada headlamp dan stoplamp. Tak lupa juga diberi tambahan DRL (Daytime Running Light). Lalu smart key system. Fitur yang menggantikan kunci konvensional dengan teknologi kenop dan remote multifungsi. Dalam teknologi kunci yang satu ini, mengemas 3 fitur sekaligus yakni Immobilizer, Answer Back dan Alarm anti-theft (anti maling). Lebih aman dan nyaman kala memarkirkan motor kesayangan.

    Model ini didukung ban tubeless yang lebar dengan ukuran ban depan 110/70-14 dan belakang 130/70-13 melalui sentuhan desain velg baru Y shaped 5 spoke. Fitur keselamatan seperti Anti-Lock Braking System (ABS).

    Direktur Marketing AHM, Thomas Wijaya mengatakan varian warna terbaru dihadirkan untuk memenuhi permintaan para pecinta skutik premium di Tanah Air. “Melalui cat baru yang ditawarkan, kami ingin konsumen semakin memiliki pilihan partner berkendara ditemani dengan desain terbaik dan beragam fitur canggih yang telah kami sematkan pada model ini,” ujar Thomas. (Bgx/Odi)

     

    Baca Juga: Honda CB150R 2022 Bersolek Warna Baru

    Jelajahi Honda PCX

    • Samping kanan Honda PCX160
    • Tampak depan serong Honda PCX160
    • Tampak belakang serong Honda PCX160
    • Tampak depan Honda PCX160
    • Tampak belakang Honda PCX160
    • Samping Kiri Honda PCX160
    • Tangki BBM Honda PCX160
    • Mesin Honda PCX160
    • Power outlet Honda PCX160
    • Lampu depan Honda PCX160
    • Knalpot Honda PCX160
    • sandaran kaki Honda PCX160
    • Rem belakang Honda PCX160
    • Honda
    • Ban depan Honda PCX160
    • Speedometer Honda PCX160
    • Tampak samping ruang bagasi Honda PCX160
    • Glove box Honda PCX160
    • Tampak belakang Honda PCX160
    • Tampak belakang kanan serong Honda PCX160
    Honda PCX
    Rp 32,67 - 36,08 Juta Cicilan : Rp 745.413

    Model Motor Honda

    Motor Honda
    • Honda Scoopy
      Honda Scoopy
    • Honda CRF150L
      Honda CRF150L
    • Honda PCX160
      Honda PCX160
    • Honda Beat
      Honda Beat
    • Honda Vario 125
      Honda Vario 125
    Baca Semua

    Artikel Unggulan

    Artikel yang direkomendasikan untuk anda

    Baca Semua

    Motor Honda Unggulan

    Bandingkan & Rekomendasi

    Tren Scooter

    • Yang Akan Datang

    Artikel Motor Honda PCX160 dari Oto

    • Berita
    • Artikel Feature
    • Road Test
    • Dapat Warna Baru, Ini Besaran Cicilan Honda PCX160 ABS Tiap Bulan
      Dapat Warna Baru, Ini Besaran Cicilan Honda PCX160 ABS Tiap Bulan
      Anjar Leksana . 29 Nov, 2023
    • New Honda PCX160 Bersolek, Garansi Rangka 5 Tahun
      New Honda PCX160 Bersolek, Garansi Rangka 5 Tahun
      Anjar Leksana . 21 Nov, 2023
    • Masih Sering Diburu, Harga Bekas Honda PCX 150 Tahun Muda Mulai Rp23Juta
      Masih Sering Diburu, Harga Bekas Honda PCX 150 Tahun Muda Mulai Rp23Juta
      Bangkit Jaya Putra . 24 Jul, 2023
    • Honda PCX160 Punya Warna Baru, Harga Naik Rp100 ribu
      Honda PCX160 Punya Warna Baru, Harga Naik Rp100 ribu
      Zenuar Yoga . 13 Des, 2022
    • Soal Inpres Kendaraan Dinas Listrik, AHM Sebut Sudah Ada Diskusi dengan Pemerintah
      Soal Inpres Kendaraan Dinas Listrik, AHM Sebut Sudah Ada Diskusi dengan Pemerintah
      Bangkit Jaya Putra . 28 Sep, 2022
    • Seleksi Yamaha NMax 155 Vs Honda PCX 160, Siapa yang Layak Dibeli?
      Seleksi Yamaha NMax 155 Vs Honda PCX 160, Siapa yang Layak Dibeli?
      Bangkit Jaya Putra . 14 Jul, 2023
    • 4 Hal yang Perlu Diketahui Mengapa Lebih Pilih Honda PCX 160 Dibanding Yamaha NMax 155
      4 Hal yang Perlu Diketahui Mengapa Lebih Pilih Honda PCX 160 Dibanding Yamaha NMax 155
      Bangkit Jaya Putra . 10 Sep, 2021
    • Honda PCX160 CBS Vs Yamaha Nmax 155 Connected Version, Mana Lebih Ok?
      Honda PCX160 CBS Vs Yamaha Nmax 155 Connected Version, Mana Lebih Ok?
      Helmi Alfriandi . 07 Apr, 2021
    • Hasil Road Test, Ini Kelebihan dan Kelemahan Honda All New PCX160
      Hasil Road Test, Ini Kelebihan dan Kelemahan Honda All New PCX160
      Helmi Alfriandi . 02 Mar, 2021
    • Sebelum Membeli, Simak Kelebihan dan Kekurangan All New Honda PCX 160
      Sebelum Membeli, Simak Kelebihan dan Kekurangan All New Honda PCX 160
      Zenuar Yoga . 11 Feb, 2021
    • Test Ride All New Honda PCX 160: Mesin Oke, Suspensi Kurang
      Test Ride All New Honda PCX 160: Mesin Oke, Suspensi Kurang
      Helmi Alfriandi . 08 Mar, 2021
    • First Ride Honda PCX 160: Revolusioner, Lebih Asyik dari Yamaha NMax?
      First Ride Honda PCX 160: Revolusioner, Lebih Asyik dari Yamaha NMax?
      Zenuar Yoga . 09 Feb, 2021
    • Test Ride All New Honda PCX: Jawaban atas Ekspektasi (Part 2)
      Test Ride All New Honda PCX: Jawaban atas Ekspektasi (Part 2)
      Ivan Hermawan . 17 Sep, 2018
    • Test Ride All New Honda PCX: Kenapa Harus Membelinya? (Part-1)
      Test Ride All New Honda PCX: Kenapa Harus Membelinya? (Part-1)
      Ivan Hermawan . 27 Agu, 2018