5 Bagian Mobil yang Mesti Dicek Ulang Usai Dipakai Mudik

pemerikasaan mobil

 

Libur lebaran usai sudah. Bila Anda menggunakan kendaraan saat pergi ke kampung halaman. Pastikan kondisi mobil kembali optimal dan siap digunakan untuk mobilitas sehari-hari. Marketing Head PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi, menjelaskan. Saat dipakai jarak jauh, perlu dilakukan pengecekan lagi untuk mengembalikan performanya. Setidaknya ada lima bagian yang harus periksa setelah perjalanan mudik.

 

Kondisi Mesin dan Aneka Cairan

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah memeriksa ruang mesin kendaraan. Langkah pertama, mendengarkan suara mesin. Pastikan tidak ada bunyi janggal dan enjin harus bisa dihidupkan dengan mulus. Selain itu, cek juga kondisi kering dan tidak ada tumpahan/rembesan cairan di bagian bawah.

Perlu dicek pula cairan-cairan yang dibutuhkan kendaraan. Seperti oli mesin, minyak rem, cairan radiator, hingga air wiper. Pemilik kendaraan bisa menambahkan cairan ini apabila kurang. Atau menggantinya apabila masa pakai telah selesai, agar kondisi mobil tetap maksimal takala digunakan.

 

Sektor Kaki-Kaki dan Ban

Mengecek kaki-kaki kendaraan memang tergolong tidak mudah dan membutuhkan dongkrak. Pemilik kendaraan mendongkrak roda depan dan kemudian memeriksanya. Kemudian gerakan roda (belok kiri dan kanan). Apabila ada yang goyang maka bisa mengecek bagian tie-rod dan ball joint. Cek juga ketebalan ban melalui TWI, apa masih cukup tebal atau sudah tipis sehingga perlu diganti. Jangan lupa bersihkan juga kerikil-kerikil yang tersangkut di alur ban.

Baca Juga: Lakukan Langkah-langkah Ini untuk Mencegah Risiko Mobil Terbakar

 

cek kondisi kendaraan

AC

Selama perjalanan mudik. Para penumpang pastinya mengandalkan AC untuk membuat kabin tetap sejuk. Oleh sebab itu, AC juga perlu dicek kondisinya. Ini bisa dilakukan mulai dari melihat kondisi selang, apakah bersih dari noda oli atau tidak. Jika sambungan masih baik maka tidak akan bernoda. Kemudian lihat juga kipas AC dan pastikan masih berputar. Jangan lupa lihat jumlah freon melalui lubang kaca kecil di dekat kompresor AC. Apabila bening artinya masih penuh sedang kalau muncul busa putih berarti sistem kekurangan freon.

 

Kelistrikan

Lalu sistem yang terkait dengan kelistrikan bisa dilakukan dengan mudah. Cara pertama dengan cara mengaktifkan lampu utama, lampu sein, lampu kabin dan juga head unit. Pastikan semua berjalan dengan baik. Kemudian saat menghidupkan mobil, pastikan kendaraan bisa hidup dengan mulus. Bila menggunakan aki basah, maka bisa mengecek cairan aki apakah masih mencukupi atau perlu ditambah. Apabila menggunakan aki kering, maka lihat indikator dalam kondisi normal di warna biru atau hijau. Atau bisa melihat tanggal penggantian aki terakhir, karena umumnya umur aki itu 1 - 2 tahun.

 

Kebersihan Kabin

Hal terakhir yang perlu diperiksa adalah kebersihkan kabin. Biasanya selama perjalanan mudik, para penumpang membawa aneka makanan atau barang-barang. Bersihkan sisa-sisa atau tumpahan yang ada di jok atau sela-selanya. Karena kebersihan kabin bikin nyaman penggunanya.

“Mengecek kondisi kendaraan usai mudik merupakan hal wajib yang harus dilakukan pemilik kendaraan. Namun apabila Anda merasa ribet ataupun tidak paham untuk memerikasa kendaraan. Sila datang ke bengkel resmi DFSK. Karena mekanik kami sudah tersertifikasi dan didukung peralatan yang canggih. Siap melayani berbagai kebutuhan kendaraan Anda,” terang Achmad Rofiqi. (Alx/Odi)

 

Baca Juga: Bila Kondisi AC Mobil Tak Dingin, 5 Bagian Ini Harus Segera Dicek dan Diatasi

Baca Semua

Artikel Unggulan

Artikel yang direkomendasikan untuk anda

Baca Semua

Mobil Unggulan

  • Yang Akan Datang

Artikel Mobil dari Carvaganza

  • Harga di Bawah Rp300 Juta, Simak Perbandingan Citroen C3 Aircross Vs Honda BR-V
    Harga di Bawah Rp300 Juta, Simak Perbandingan Citroen C3 Aircross Vs Honda BR-V
    Muhammad Hafid . Hari ini
  • Mercedes-Benz G-Class Listrik Resmi Lahir, Futuristik di Dalam Klasik di Luar
    Mercedes-Benz G-Class Listrik Resmi Lahir, Futuristik di Dalam Klasik di Luar
    Alvando Noya . Hari ini
  • Berkat Lebaran, Penjualan Honda Naik 19 Persen Selama Maret 2024
    Berkat Lebaran, Penjualan Honda Naik 19 Persen Selama Maret 2024
    Anjar Leksana . 24 Apr, 2024
  • All New Mitsubishi Triton Dapat 5 Bintang Dari Uji Keselamatan
    All New Mitsubishi Triton Dapat 5 Bintang Dari Uji Keselamatan
    Setyo Adi . 24 Apr, 2024
  • Ferrari Bakal Berubah Jadi Biru di F1 Grand Prix Miami 2024
    Ferrari Bakal Berubah Jadi Biru di F1 Grand Prix Miami 2024
    Wahyu Hariantono . 24 Apr, 2024

Artikel Mobil dari Oto

  • Berita
  • Artikel Feature
  • Advisory Stories
  • Road Test
  • Akses Navigasi Memudahkan Perjalanan Mudik dengan Daihatsu Xenia
    Akses Navigasi Memudahkan Perjalanan Mudik dengan Daihatsu Xenia
    Eka Zulkarnain . Hari ini
  • Harga Tiket PEVS 2024 Cuma Rp50 ribu dan Bisa Beli Lewat Aplikasi PLN
    Harga Tiket PEVS 2024 Cuma Rp50 ribu dan Bisa Beli Lewat Aplikasi PLN
    Zenuar Yoga . 24 Apr, 2024
  • Harga Citroen C3 Aircross Tak Sampai Rp300 Juta, Begini Skema Kreditnya
    Harga Citroen C3 Aircross Tak Sampai Rp300 Juta, Begini Skema Kreditnya
    Muhammad Hafid . 24 Apr, 2024
  • Neta Bakal Meluncurkan Model Baru di PEVS 2024
    Neta Bakal Meluncurkan Model Baru di PEVS 2024
    Alvando Noya . 24 Apr, 2024
  • Honda Hadirkan Diler Resmi Mobil Bekas Tersertifikasi di Palu
    Honda Hadirkan Diler Resmi Mobil Bekas Tersertifikasi di Palu
    Setyo Adi Nugroho . 24 Apr, 2024
  • Cek Spesifikasi Dua SUV Hybrid Terbaru, Haval H6 dan MG VS HEV
    Cek Spesifikasi Dua SUV Hybrid Terbaru, Haval H6 dan MG VS HEV
    Setyo Adi Nugroho . 22 Apr, 2024
  • New Toyota Rush GR Sport Vs New Daihatsu Terios R, Pilih Mana?
    New Toyota Rush GR Sport Vs New Daihatsu Terios R, Pilih Mana?
    Setyo Adi Nugroho . 15 Apr, 2024
  • Opsi MPV Premium Terbaru yang Cocok Dipakai Mudik
    Opsi MPV Premium Terbaru yang Cocok Dipakai Mudik
    Alvando Noya . 01 Apr, 2024
  • 8 Sedan Pilihan untuk Dibawa Mudik Lebaran
    8 Sedan Pilihan untuk Dibawa Mudik Lebaran
    Setyo Adi Nugroho . 20 Mar, 2024
  • Komparasi Perbekalan VinFast VF e34 untuk Melawan BYD Dolphin dan MG 4 EV
    Komparasi Perbekalan VinFast VF e34 untuk Melawan BYD Dolphin dan MG 4 EV
    Setyo Adi Nugroho . 04 Mar, 2024
  • Jangan Lupa Cek Bagian-bagian Mobil Usai Dipakai Mudik Lebaran
    Jangan Lupa Cek Bagian-bagian Mobil Usai Dipakai Mudik Lebaran
    Anjar Leksana . 16 Apr, 2024
  • Tips Memanfaatkan Jalur Contraflow dan One Way saat Arus Balik
    Tips Memanfaatkan Jalur Contraflow dan One Way saat Arus Balik
    Setyo Adi Nugroho . 12 Apr, 2024
  • Tips Mudik Pakai Mobil Listrik dari Hyundai
    Tips Mudik Pakai Mobil Listrik dari Hyundai
    Setyo Adi Nugroho . 09 Apr, 2024
  • Waspada Menggunakan Jalur Contraflow
    Waspada Menggunakan Jalur Contraflow
    Setyo Adi Nugroho . 09 Apr, 2024
  • Tips Agar Perjalanan Mudik Nyaman dan Menyenangkan dari Suzuki
    Tips Agar Perjalanan Mudik Nyaman dan Menyenangkan dari Suzuki
    Zenuar Yoga . 04 Apr, 2024
  • Road Test Toyota Yaris Cross Hybrid: Sangat Irit Diajak ke Luar Kota!
    Road Test Toyota Yaris Cross Hybrid: Sangat Irit Diajak ke Luar Kota!
    Anjar Leksana . Hari ini
  • Road Test Kia EV6 GT-Line: Serasa Melesat Bersama Sports Car!
    Road Test Kia EV6 GT-Line: Serasa Melesat Bersama Sports Car!
    Anjar Leksana . 02 Apr, 2024
  • First Drive Chery Tiggo 5X: Harga Jadi Senjata
    First Drive Chery Tiggo 5X: Harga Jadi Senjata
    Setyo Adi Nugroho . 28 Mar, 2024
  • Road Test Mitsubishi XForce: Performa Mesin Cukup dan Konsumsi BBM Irit!
    Road Test Mitsubishi XForce: Performa Mesin Cukup dan Konsumsi BBM Irit!
    Bangkit Jaya Putra . 25 Feb, 2024
  • First Drive Suzuki Jimny 5-Door: Daya Tarik Sang Ikonik
    First Drive Suzuki Jimny 5-Door: Daya Tarik Sang Ikonik
    Setyo Adi Nugroho . 20 Feb, 2024